Jumat, 22 November 2024

Log Zhelebour: Musik Berkembang Pesat, Setiap Orang Bisa Menunjukkan Karyanya

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Kartu ucapan digital dari Log Zhelebour untuk Hari Musik Nasional. Foto: Log Zhelebour for suarasurabaya.net

Saat ini perkembangan musik negeri ini sangat pesat. Kemajuan teknologi membuat semua orang bisa menunjukan karyanya lewat berbagai media digital.

“Setiap orang bisa menunjukkan karyanya. Mempublikasikan karyanya yang bisa diperdengarkan melalui berbagai media. Mulai youtube, medsos dengan seluas-luasnya. Meskipun secara ekonomi masih belum jelas apakah di beli masyarakat atau pendengarnya, ” kata Log Zhelebour Promotor Musik dan owner Logiss Record, Selasa (9/3/2021).

Kalau dulu orang harus bergabung dengan industri musik, produser atau major label untuk memperkenalkan karya musiknya, saat ini kata Log setiap orang bisa mengupload sendiri karya-karyanya lewat berbagai kanal digital yang memang bisa dengan mudah di akses saat ini.

“Minimal karya-karya itu bisa diperdengarkan pada masyarakat umum secara langsung melalui berbagai media digital atau media sosial. Sehingga setiap hari, setiap orang lewat kanal youtube misalnya dapat menampilkan karya-karyanya. Ini sangat luar biasa, ” kata Log.

Dengan demikian, tambah Log perkembangan permusikan di negeri ini menjadi lebih luas, lebih lebar dan musisi atau siapapun penyuka musik bisa melakukan apapun melalui kanal digital dalam rangka bermusik.

Log Zhelebour adalah legenda musik rock Tanah Air yang pernah menggelar berbagai panggung pertunjukan maupun festival rock di sejumlah kota besar di Indonesia. Tidak hanya itu, beberapa grup rock papan atas negeri ini, diantaranya Jamrud dan Power Metal lahir dari tangan dingin Log Zhelebour. Konon nama besar Log Zhelebour juga disegani promotor-promotor pertunjukan musik rock di luar negeri, karena kepiawaiannya menggelar pertunjukan berskala internasional.

Di peringatan Hari Musik Nasional yang berlangsung di tengah pandemi Covid-19, Log tetap berharap bisa tetap bergerak di dunia pertunjukan musik rock Indonesia.

“Tapi karena saat ini masih pandemi Covid-19, sabar. Nanti kalau selesai pandemi musik Indonesia tetap bangkit. Khususnya panggung musik rock Tanah Air, ” pungkas Log Zhelebour. (tok/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
31o
Kurs