PDI Perjuangan Kota Surabaya menyambut antusias pelantikan Eri Cahyadi dan Armudji sebagai calon Wali Kota dan calon Wakil Wali Kota Surabaya, yang akan digelar di Gedung Negara Grahadi, Jumat (26/2/2021).
“Selamat bekerja Mas Eri dan Cak Armudji, pemimpin pilihan rakyat untuk meneruskan berbagai transformasi Surabaya. Saatnya bekerja total, melayani dengan hati,” ujar Adi Sutarwijono Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya kepada media, Kamis (25/2/2021).
Adi mengatakan, para relawan dan warga Surabaya juga sangat antusias menyambut hadirnya pemimpin baru, Eri-Armudji. Keduanya akan meneruskan berbagai kemajuan Kota Pahlawan selama di bawah kepemimpinan Wali Kota Bambang DH dan Tri Rismaharini yang diteruskan Whisnu Sakti Buana.
“Di kampung-kampung, warga bersiap membikin nonton bareng pelantikan, yang bakal disiarkan di akun media sosial Pemkot Surabaya maupun stasiun televisi. Saya berpesan agar semuanya tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” ujar Adi.
Adi menjelaskan, antusiasme rakyat tinggi karena memang Eri-Armudji bakal melanjutkan kepemimpinan PDIP di Kota Surabaya yang sudah terbukti berhasil sejak 2002, dimulai Wali Kota Bambang DH, dan dilanjutkan Wali Kota Bu Risma.
“Kota Surabaya di dalam kepemimpinan PDI Perjuangan, dengan para kadernya sebagai Wali Kota, telah bertransformasi menjadi kota dunia yang hijau dan humanis. Mas Eri dan Cak Armudji memanggul amanat untuk meneruskan transformasi itu, sehingga Surabaya bakal semakin baik dari waktu ke waktu,” ujar Adi yang juga ketua DPRD Surabaya.
Adi menambahkan, harapan warga yang tinggi tersebut harus diterjemahkan Eri-Armudji dengan kerja-kerja yang cepat. Berdampak ke rakyat, progresif, dan selalu terbuka kepada kritik serta masukan. Dia yakin hal itu bisa dilakukan Eri-Armudji. Selama ini keduanya telah melakoni gaya kepemimpinan yang terbukti mampu melayani rakyat.
“Sebelum maju Pilkada, Mas Eri Cahyadi adalah birokrat yang berpikiran terbuka, progresif, kaya inovasi. Adapun Cak Armudji adalah politisi berpengalaman berjiwa kerakyatan, yang terbukti lebih dari 20 tahun dipercaya menjadi wakil rakyat,” papar Adi.
Di depan mata, sambung Adi, pekerjaan besar Surabaya telah menanti Eri-Armudji. Terutama, dalam hal penanganan pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi.
“Penanganan pandemi dari sisi kesehatan yang selama ini telah gencar dilakukan Pemkot Surabaya. Baik dari sisi preventif maupun 3T (test, tracing, treatment). Efektivitasnya perlu ditingkatkan agar kasus konfirmasi positif Covid bisa terus kita tekan,” jelas Adi.
Adapun dari sisi pemulihan ekonomi, terang Adi, fokus utama adalah pada pembukaan kembali lapangan kerja. “Hal itu bisa dilakukan dengan intervensi kebijakan dan membuka ruang-ruang baru bagi tumbuh kembangnya usaha warga,” ujarnya.(bid/dfn/ipg)