Selasa, 26 November 2024

Ini Dia 10 Pekerjaan Paling Dicari pada 2020

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Pekerja di depan komputer. Ilustrasi: Pixabay

Seiring perkembangan zaman, profesi yang dibutuhkan perusahaan terus berkembang. Ada yang punah, ada juga pekerjaan-pekerjaan yang tetap dibutuhkan sampai masa depan.

Pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung setahun lebih dan belum diketahui selesainya, telah mengubah kebiasaan dan kehidupan masyarakat.

Ini dia profesi-profesi yang menjanjikan di masa pandemi, bahkan masih dicari di masa depan, seperti dikutip dari Motley Fool, CNBC, dan Lingkaran:

Perawat, Web developer, Guru, Ahli statistik, Terapis wicara, Information security analyst, Software developer, Manajer produk, Desainer UI/UX, Pemasaran digital dan Analis data.

Sedangkan, laman prakerja.go.id menuliskan ada 10 pekerjaan paling dicari pada tahun 2020, berdasarkan data dari situs pencari kerja Jobstreet.

Posisi pertama diduduki oleh Penjualan Ritel dengan 2.174 lowongan. Selanjutnya IT-Perangkat Lunak dengan 1.673 lowongan berada di peringkat kedua.

Di ranking ketiga, ada Pemasaran/Pengembangan Bisnis sebesar 1.627 lapangan pekerjaan. Menyusul Akuntansi Umum/Pembiayaan dengan 1.591.

Di belakang Akuntansi Umum/Pembiayaan, mengekor lowongan Penjualan-Koperasi dengan angka 1.086 dan Personalia 810.

Dengan 717 lowongan, posisi ketujuh ada Staf/Administrasi Umum, dan di posisi kedelapan IT/Jaringan/Sistem/Sistem Database dengan 707 lowongan.

Pekerjaan paling dicari peringkat kesembilan yaitu Logistik/Jaringan Distribusi 649 lowongan.

Dan di posisi pamungkas, sektor Perbankan/Keuangan dengan 642 lowongan.(dfn/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Selasa, 26 November 2024
27o
Kurs