Jumat, 22 November 2024

Masuki PPKM Kedua, Penutupan Raya Darmo dan Tunjungan Masih Diberlakukan Malam Ini

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Suasana pengurangan aktifitas masyarakat pada malam penutupan Jalan Raya Darmo, Sabtu (23/1/2021). (Foto: Anton suarasurabaya.net

Kota Surabaya termasuk daerah di Jawa Timur yang memperpanjang penerapan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) jilid kedua. Untuk itu, penerapan physical distancing atau penutupan di jalur Raya Darmo dan Jalan Tunjungan masih diberlakukan Jumat (29/1/2021) malam nanti.

AKP Muhammad Suud Kaurbinops Satlantas Polrestabes Surabaya mengatakan, hari dan jam penyekatan jalan masih sama seperti sebelumnya, yakni pada Jumat pukul 20.00 WIB hingga Sabtu (30/1/2021) besoknya pukul 08.00 WIB, serta Sabtu pukul 20.00 WIB hingga Minggu (31/1/2021) besoknya pukul 08.00 WIB.

“Sama persis dengan pelaksanaan PPKM Jilid pertama, mulai depan KBS, traffic light Al-Falah itu sampai Wismilak. Dari ruas Tunjungan mulai Gedung Siola mke selatan sampai kita menyebutnya lonceng Seiko, selatannya Hotel Majapahit,” kata AKP Suud kepada Radio Suara Surabaya pada Jumat pagi.

Sebelumnya, untuk mengantisipasi di pinggiran kota yang ramai, Whisnu Sakti Buana Plt Wali Kota Surabaya memerintahkan seluruh tim Kecamatan rutin berkeliling memantau kepatuhan protokol kesehatan. Berdasarkan evaluasi, penutupan jalan tengah kota berakibat memindah kerumunan ke pinggiran kota.

Untuk itu, tim dari Satlantas Polrestabes Surabaya akan melakukan patroli jalur-jalur tersebut.

“Selama ini kan kawasan Darmo dan Tunjungan sudah bisa dikatakan sepi maka tim kami akan bergerak mengantisipasi jalur-jalur samping di tempat-tempat yang berpotensi terjadinya kerumunan,” paparnya.

AKP Suud menambahkan, penyekatan di dua jalur tersebut masih akan berlaku hingga Jumat dan Sabtu minggu depan selama pemberlakuan PPKM di Kota Surabaya.

Sebelumnya Whisnu menegaskan, setiap akhir pekan menjadi langkah pengetatan dalam perpanjangan PPKM. Tujuannya untuk mengurangi kerumunan khususnya di akhir pekan. Karena dari pengalaman di minggu lalu banyak ditemukan kerumunan di kawasan itu.(tin/lim)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
28o
Kurs