Sabtu, 23 November 2024

Jokowi Presiden Menggratiskan Vaksin Covid-19

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Jokowi Presiden memberikan keterangan di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (16/12/2020). Foto: Biro Pers Setpres

Joko Widodo Presiden menegaskan, vaksin Covid-19 yang nantinya disuntikkan kepada masyarakat tidak akan dipungut biaya alias gratis.

Untuk mewujudkan itu, Presiden menginstruksikan seluruh jajaran kabinet kementerian/lembaga dan pemerintah daerah memprioritaskan program vaksinasi pada tahun anggaran 2021.

Jokowi secara khusus memerintahkan Menteri Keuangan memprioritaskan dan merealokasi dari anggaran lain, untuk menjamin ketersediaan vaksin dan vaksinasi gratis.

Dengan begitu, tidak ada alasan bagi masyarakat tidak mendapatkan Vaksin Covid-19.

Pernyataan itu disampaikan Presiden, siang hari ini, Rabu (16/12/2020), dalam keterangan pers, di Istana Negara, Jakarta.

“Setelah menerima banyak masukan dari masyarakat dan setelah melakukan kalkulasi ulang, melakukan perhitungan ulang mengenai keuangan negara, dapat saya sampaikan bahwa Vaksin Covid-19 untuk masyarakat adalah gratis. Sekali lagi gratis tidak dikenakan biaya sama sekali,” ujarnya.

Lebih lanjut, Jokowi Presiden menegaskan kesiapannya untuk menjadi yang pertama mendapatkan suntikan Vaksin Covid-19, sebagai pembuka program vaksinasi.

Menurut Presiden, hal itu penting untuk memberikan kepercayaan serta keyakinan kepada masyarakat, vaksin yang digunakan terjamin keamanan dan efektivitasnya.

“Saya juga ingin tegaskan lagi nanti saya yang akan menjadi penerima pertama, divaksin pertama kali, untuk memberikan kepercayaan dan keyakinan kepada masyarakat bahwa vaksin yang digunakan aman,” tegasnya.

Walau pun Vaksin Covid-19 sudah ada, Jokowi mengingatkan masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak fisik dan mencuci tangan.(rid/iss/lim)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs