Hujan deras disertai angin kencang pada Selasa (22/1/2019) sore, mengakibatkan delapan penyulang PLN di Pasuruan, Jawa Timur, terganggu. Daerah yang terdampak mulai Prigen-Kraksaan, yang paling parah di kawasan Pandaan, Gempol, dan Kejapanan.
Zainuri Asmen Jaringan PLN Pasuruan mengatakan, pihaknya mengusahakan seluruh perbaikan selesai pada hari ini. Sampai Rabu (23/1/2019) pagi, penyulang yang ada di Bangil sudah 100 persen normal. Di Grati tinggal 2 trafo, karena tiangnya roboh.
“Tadi malam ada lebih dari 400 trafo yang terdampak. Ada tiang yang tertimpa baliho, tertimpa pohon, ada tiang tegangan menengah yang sampai roboh di daerah Kraksan. Sampai sekarang petugas terus keliling memperbaiki aksesoris listrik yang rusak,” ujarnya kepada Radio Suara Surabaya.
Antisipasi ke depan, PLN akan melakukan inspeksi pohon yang dekat dengan jaringan. Pohon yang sudah keropos juga akan dipotong. “Masyarakat jika mengetahui ada pohon yang keropos atau dekat dengan jaringan, bisa melapor,” kata Zainuri.(iss/ipg)