Dua rumah di Jalan Tambak Segaran I No.40 di Kelurahan Rangkah, Tambaksari, Kota Surabaya terbakar pada Rabu (9/9/2020) sekitar pukul 08.00 WIB. Kebakaran ini mengakibatkan seorang remaja mengalami luka bakar.
Menurut Bambang Vistadi Kabid Pembinaan Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Pemkot Surabaya, korban yang mengalami luka bakar di beberapa bagian tubuh tersebut bernama Faisal, remaja laki-laki berusia 17 tahun. Faisal langsung dibawa ke Rumah Sakit Soewandie untuk mendapatkan perawatan.
“(Korban) mengalami luka bakar 30% di bagian kaki kanan kiri, tangan kanan kiri, wajah dan pungung dan saat ini mendapatkan penanganan di RS Soewandie didampingi Kasubid Darlog dan keluarga korban,” kata Bambang berdasarkan keterangan tertulis yang diterima suarasurabaya.net, Rabu pagi.
Rumah milik Siamah ini merupakan bangunan berbentuk L, dengan tidak adanya jarak antara dua rumah tersebut alias berdempetan. Apalagi gang yang sempit sempat menjadi kendala pemadaman oleh Tim PMK Kota Surabaya.
“Untuk yang terbakar dua rumah , yang satu adalah rumah berlantai dua, sedangkan yang satunya tidak. Dua rumah tersebut menyatu dan berbentuk L. Untuk rumah yang dua lantai adalah rumah semi permanen,” ujarnya.
Beruntung, rambatan api bisa diputus oleh pemadam kebakaran sehingga api tidak menjalar di bangunan lain di sekitarnya.
Sebanyak 11 unit PMK dan 2 unit Walang Kadung diterjunkan ke lokasi. Setelah 48 menit kemudian, atau sekitar 08.48 WIB, api berhasil dipadamkan.(tin)