Chandra Oratmangun Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Surabaya meninggal dunia di Rumah Sakit Husada Utama Surabaya pada Senin (13/7/2020) sekitar pukul 17.30 WIB
Febriadhitya Prajatara Kabag Humas Pemkot Surabaya mengatakan bahwa Chandra Oratmangun sudah dirawat di rumah sakit sekitar tiga minggu. Berdasarkan keterangan dokter yang merawat, Chandra terinfeksi bakteri MRSA pneumonia.
“Beliau adalah rekan kami yang sangat rajin, memiliki dedikasi sangat tinggi, dan melayani sepenuh hati,” kata Febri kepada Radio Suara Surabaya.
Sebelumnya, Chandra Oratmangun pernah menjalani tes swap (usap) dan terdeteksi positif Covid-19. Namun, hasil swab kedua negatif, dan ketiga pada tanggal 11 Juni kemarin juga sudah negatif. “Pemusalarannya tidak menggunakan protokol Covid-19,” kata Febri.(iss/ipg)