Sabtu, 23 November 2024

Libur SMA/SMK Diperpanjang, UN SMA Mundur Jadi 6 April

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Khofifah saat meninjau pelaksanaan USP BKS di SMA Negeri 6 Surabaya, Senin (9/3/2020). Foto: Humas Pemprov Jatim

Khofifah Indar Parawansa Gubernur Jawa Timur memastikan, kebijakan belajar di rumah (libur) bagi siswa SMA/SMK di Jawa Timur akan diperpanjang hingga 5 April 2020 mendatang. Sebelumnya, akibat pandemi Covid-19, siswa SMA/SMK di Jatim diliburkan dari tanggal 16 Maret sampai 29 Maret.

Tak hanya itu, Ujian Nasional (UN) SMA yang harusnya diadakan 30 Maret 2020, juga akan diundur menjadi tanggal 6 April 2020.

“Tadi malam, rapat denga tim OPD, kita ambil keputusan, proses belajar di rumah bagi siswa didik, sampai 5 April. Dengan demikian, yang seharusnya UN bagi siswa SMA 30 Maret, diundur menjadi 6 April. Untuk UN SMA ditunda,” ujarnya saat konferensi pers di gedung negara Grahadi, Surabaya pada Minggu (22/3/2020).

Ia meminta, para kepala sekolah dan Kepala Dinas Cabang Pendidikan standby untuk mengoordinasikan hal ini dengan Kepala Dinas Pendidikan Jatim.

“Karena tanggal 30 Maret yang semestinya UN, ditunda jadi 6 April, tetap mereka harus menyelesaikan persiapan penyelenggaraan UN, kita minta mereka standby kalau ada rapat koordinasi dengan Kepala Dinas Pendidikan jatim,” pungkasnya.

Sebagai informasi, per Sabtu (21/3/2020) sudah ada 26 kasus positif Covid-19 di Jawa Timur. (bas/tin/ang)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs