Sabtu, 23 November 2024

Penyintas Limfoma Punya Resiko Cukup Tinggi Mengidap Kanker Kedua

Laporan oleh Restu Indah
Bagikan
Ilustrasi. Foto: shutterstock

Artis senior dan aktivis kanker Ria Irawan meninggal dunia, pukul 4 dini hari (06/01/2020) di usianya yang masih 50 tahun.

Artis yang ngehits di era 80-an itu, menutup usianya setelah berjuang melawan kanker kelenjar getah bening selama 10 tahun.

Tak hanya Ria Irawan, di tahun 2018, salah satu petinju Indonesia Valentinus Nahak juga direngut nyawanya oleh penyakit yang menyerang daya tahan tubuh manusia ini.

Limfoma atau kanker kelenjar getah bening merupakan jenis kanker darah dengan pengidap paling banyak. Menurut Lymphoma Research Foundation, hampir setiap 5 menit seseorang didiagnosa mengidap penyakit ini di Amerika Serikat.

Dilaporkan oleh Healthline, limfoma sendiri sebenarnya cukup mudah disembuhkan melalui kemoterapi. Selain itu, kanker jenis ini juga mudah diidentifikasi. Pengidap limfoma akan menunjukkan gejala-gejala terlihat secara kasat mata. Contohnya adalah kelelahan berlebih serta pembengkakan di area leher, ketiak, atau dekat kemaluan.

Namun, yang perlu diingat, penyintas limfoma memiliki resiko yang cukup tinggi untuk mengidap kanker kedua.

Ria Irawan sendiri telah sembuh dari limfoma pada tahun 2014. Tetapi pada bulan Maret 2019, Ria Irawan dilaporkan mengidap kanker endometrium yang telah menyebar ke beberapa organnya. (ver/st)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs