Jumat, 22 November 2024

Hari Pertama 2020, Terminal Purabaya Landai

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Ilustrasi. Akses keluar bus di terminal Purabaya, Bungurasih Sidoarjo terpantau landai. Foto: Totok suarasurabaya.net

Mengawali tahun baru 2020, Rabu (1/1/2020) Terminal Purabaya Bungurasih Sidoarjo terpantau masih landai, dan tidak terlihat lonjakan jumlah calon penumpang.

Pantauan dari akses keluar bus Terminal Purabaya, sejak pagi memang tidak terjadi kepadatan serta penumpukan armada bus maupun calon penumpang. Aktifitas di Terminal Purabaya terlihat tidak ramai dibanding hari-hari biasa.

“Sampai siang ini masih landai. Amada bus lancar. Tidak ada penumpang yang terlalu lama menunggu untuk mendapatkan armada bus sesuai dengan tujuan yang dipilih. Masih landai semuanya dan lancar,” terang Imam Hidayat Kasubnit Terminal Purabaya Bungurasih Sidoarjo.

Di jalur akses masuk terminal, atau kedatangan bus, aktivitas masyarakat juga masih tidak terlihat menonjol alias biasa-biasa saja. Bus yang datang dari luar kota langsung menurunkan penumpang dan segera beranjak.

Sukamdi yang turun dari bus AKAP jurusan Solo mengaku bus berjalan normal dan sesuai dengan waktu tempuh yang biasa dilakukan, meskipun penumpang di dalam bus juga tidak terlalu penuh.

“Lancar. Tidak ada yang berdiri, semua dapat tempat duduk. Tadi juga dari terminal langsung bergerak ke Surabaya sesuai jadwal seperttinya. Ini juga nyampainya sesuai jadwal juga, tidak molor,” jelas Sukamdi warga Kedondong, Surabaya.

Senada dengan Sukamdi, beberapa pengemudi motor ojek online yang berada di kawasan dekat akses pintu keluar Terminal Purabaya Bungurasih Sidoarjo juga menyampaikan bahwa sejak pagi situasi di temrinal cenderung landai.

“Bus datang, penumpang turun, menyebar cari angkutan, naik ojek. Terus begitu, dari pagi. Lancar dan landai sepertinya. Didlaam kata teman-teman yang menurunkan penumpang tadi juga sepi. Kayaknya juga tidak ada penumpang yang nunggu di ruang tunggu,” ujar Riono pengemudi ojek online.

Sementara itu, ditambahkan Imam Hidayat Kepala Sub Unit (Kasubnit) Terminal Purabaya Bungurasih Sidoarjo, bahwa meskipun kondisi dan situasi temrinal landai di awal tahun baru 2020 ini, pihaknya tetap melakukan pemantauan dan pengamanan terminal dengan berkoordinasi bersama Kepolisian dan TNI sesuai prosedur.

“Kalau pengamanan tetap sesuai prosedur. Kami sudha berkoordinasi dengan Kepolisan dan TNI untuk mengamankan terminal. Meskipun kondisinya landai, untuk pengamanan kami tetap sesuai dengan prosedur,” pungkas Imam Hidayat.(tok/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
27o
Kurs