Sabtu, 23 November 2024

Musim Hujan, BMKG Imbau Waspada Peningkatan Aktivitas Petir

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Ilustrasi. Grafis: suarasurabaya.net

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda mengimbau masyarakat untuk mewaspadai meningkatnya aktivitas petir di beberapa daerah di Jatim. Ini karena wilayah Jatim sudah memasuki musim hujan.

Agata Prakirawan BMKG Juanda mengatakan, pada musim hujan aktivitas awan cumulonimbus meningkat. Itulah yang menyebabkan hujan lebat disertai petir dan juga angin kencang sesaat. Diperkirakan peningkatan aktivitas petir ini terjadi selama musim hujan.

Ada beberapa daerah yang perlu diwaspadai terjadinya hujan intensitas sedang hingga lebat dan disertai petir juga angin kencang. Di antaranya, Kabupaten Malang, Madiun, Ngawi, Bondowoso, Situbondo, Lumajang, Batu, Kota Malang, Jember, Pasuruan, Madiun, Probolinggo, dan Magetan.

“Untuk hari ini yang perlu diwaspadai yaitu wilayah Bangkalan, Sampang, Sumenep, Lamongan, dan Pamekasan terjadinya hujan intensitas sedang hingga lebat. Kemudian disertai angin kencang dan petir,” kata Agata saat dihubungi suarasurabaya.net, Kamis (12/12/2019).

Sementara untuk wilayah Surabaya, lanjut dia, diperkirakan berpotensi terjadi hujan intensitas ringan sampai sedang (hujan lokal) atau tidak merata pada siang dan malam hari. Suhu udara di kisaran 29 derajat Celsius dengan kecepatan angin 30 Kilometer per jam.

“Selama musim hujan ini, diimbau masyarakat terutama pengendara agar berhati-hati. Saat hujan terjadi disertai angin kencang dan petir, jangan berteduh dibawah pohon atau di dekat baliho. Karena berpotensi tumbang atau roboh,” kata dia. (ang/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs