Sabtu, 23 November 2024

Caleg Artis Bertumbangan di Dapil Jatim I

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Ilustrasi. Grafis: Didik suarasurabaya.net

Ada 10 nama dari delapan partai di daerah pemilihan Jawa Timur 1 yang akan mengisi kursi di DPR RI. Suara terbanyak kembali diperoleh PDI Perjuangan dengan total suara 620.688 suara sehingga berhak atas tiga kursi.

Beberapa nama yang diperkirakan akan menduduki kursi DPR RI dari sejumlah partai ini dihitung dengan metode Sainte Lague dari hasil perolehan suara partai dan caleg, hasil rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2019 tingkat Provinsi Jawa Timur.

Ada nama Puti Guntur Soekarno, Bambang DH, dan Indah Kurnia yang lolos ke DPR RI dari PDI Perjuangan. Sementara penyanyi kondang Andre Hehanusa dari partai yang sama gagal memperoleh kursi pada kontestasi ini.

Ada nama sejumlah artis yang bertarung di Dapil ini, baik yang sebelumnya sudah pernah menjadi anggota DPR RI maupun pemain baru selain Andre Hehanusa. Arzeti Bilbina dari PKB, misalnya. Dia berhasil mengunci satu kursi di DPR RI.

Sementara itu, sejumlah artis lain di dapil Jatim 1 yang terdiri dari Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo ini, gagal mendapat kursi.

Ahmad Dhani yang maju dengan kendaraan Gerindra hanya mengumpulkan 40.148 suara dan menjadi peringkat ketiga suara terbanyak di bawah Rahmat (86.274 suara) dan Bambang Haryo (52.451 suara).

Selain Dhani, Manohara Odelia Pinot yang pernah berkiprah dalam dunia sinetron juga harus menerima kenyataan. Caleg Partai Nasional Demokrat ini gagal mendapat kursi karena hanya mengumpulkan 6.865 suara.

Agaknya Arzeti patut berbangga. Ketenarannya sebagai artis di Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo masih mampu membawanya kembali ke Gedung Kura-Kura dengan kendaraan partai yang sama.

Nama Syaikhul Islam, yang melaju dengan kendaraan partai yang sama dengan Arzeti, berhasil mengamankan kursi DPR RI. Dia bahkan menjadi caleg bersuara terbanyak dari PKB. Dihitung dengan Saint Lague, dia menduduki kursi kedua DPR RI.

Ada beberapa legislator petahana yang lolos dari dapil ini. Syaikhul, Arzeti, dan Indah Kurnia adalah beberapa di antaranya. Selain itu, ada Adies Kadir dari Golkar, Sungkono dari PAN, Sigit Sosiantomo dari PKS, dan Lucy Kurniasari dari Demokrat.

Ada pula petahana dari dapil ini yang gagal mengamankan kursinya. Petahana itu adalah Bambang Haryo Soekarto dari Partai Gerindra yang sebelumnya menduduki kursi di Komisi V DPR RI.

Berikut ini daftar perolehan kursi DPR RI untuk Dapil Jatim 1 dengan metode Sainte Lague:

1. Puti Guntur Soekarno (PDI Perjuangan): 139.794 suara

2. Syaikhul Islam (PKB): 140.631 suara

3. Rahmat Muhajirin (Gerindra): 86.274 suara

4. Adies Kadir (Golkar): 106.106 suara

5. Bambang Dwi Hartono (PDI Perjuangan): 123.906 suara

6. Sungkono (PAN): 50.606 suara

7. Sigit Sosiantomo (PKS): 45.775 suara

8. Arzeti Bilbina (PKB): 53.185 suara

9. Indah Kurnia (PDI Perjuangan): 56.437 suara

10. Lucy Kurniasari (Demokrat): 28.378 suara.(den/tin/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs