Sabtu, 23 November 2024

Carry Pemudik Pecah Ban di Tol Sumo, 7 Orang Luka Luka

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Petugas mengevakuasi korban luka dari mobil Suzuki Carry bernopol B 8281 EH yang terguling di KM 727.700 Jalan Tol Suroboyo-Mojekerto, Senin (27/5/2019). Foto: Istimewa

Sebuah mobil Suzuki Carry bernopol B 8281 EH terguling di KM 727.700 Jalan Tol Suroboyo-Mojekerto, Senin (27/5/2019). Tujuh orang mengalami luka termasuk sopir.

AKBP Bambang Sukmo Wibowo Kasat PJR Polda Jatim mengatakan, peristiwa ini terjadi pada pukul 09.30 WIB di KM 727.700 Tol Sumo saat mobil Suzuki Carry yang melaju dari arah Mojokerto menuju Surabaya tiba-tiba mengalami pecah ban.

Kecelakaan bermula saat kendaraan Suzuki Carry yang bermuatan 8 penumpang dengan membawa keramik, TV dan parcel melaju di jalur kanan. Setibanya di KM 727.200 jalur A, ban belakang kanan meletus membuat pengemudi panik lalu membanting setir ke kiri hingga terguling ke parit.

“Mereka dalam perjalanan mudik lebaran. Kendaraan dari Jakarta menuju ke Madura. Diduga pengemudi panik saat ban belakang kanan pecah,” kata Bambang, Senin (27/5/2019).

Korban yang mengalami luka-luka 7 orang dan 1 orang tidak mengalami luka. Korban kini dievakuasi ke rumah sakit terdekat di kawasan Driyorejo, Gresik. Sedangakan mobil mengalami kerusakan parah.

“Anggota kami dibantu petugas medis maupun derek segera melakukan evalusi pada korban kendaraan ke RS Petrokimia Legundi Driyorejo,” tandas Bambang.

Berikut data penumpang Mobil Suzuki Carry di Tol Sumo :

1. Safii (54) warga Desa Jelambar Baru Grogol Petamburan 14/1 Jakarta Barat mengalami luka robek di wajah.
2. Toyibah (43) warga Dusun Benangkah Burneh Bangkalan mengalami luka memar di punggung belakang.
3. Tri Indrayanti (24) warga Desa Jelambar Baru Grogol 14/1 Jakarta Barat mengalami luka memar.
4. Musaeroh (52) warga Desa Jelambar Baru Grogol 14/1 Jakarta Barat mengalami luka sayatan di kaki kiri.
5. Ahmad Efendi (20) warga Desa Jelambar Baru Grogol 14/1 Kakarta Barat mengalami luka di pipi dan telinga kanan.
6. Masifah (24) warga Desa Jelambar Baru Grogol 14/1 Jakarta Barat mengalami cedera karena terbakar kaki kanan dan perut.
7. Abdul R (46) warga Desa Padangdang Burneh Kabupaten Bangkalan mengalami luka di telinga.
8. Rosidi (26) warga Desa Jelambar Baru Grogol 14/1 Jakarta Barat dan kondisinya sehat. (bid/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs