Sabtu, 23 November 2024

Taman Suroboyo Dipenuhi Pengunjung di Malam Pergantian Tahun

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Taman Suroboyo pada malam pergantian tahun, Minggu (31/12/2017). Foto: Abidin suarasurabaya.net

Taman Suroboyo menjadi salah satu titik tempat berkumpulnya warga dalam menikmati malam pergantian tahun, Minggu (31/12/2017). Sejak pukul 21.00 WIB, taman yang berada di Kecamatan Bulak itu sudah dipenuhi pengunjung.

Taman berukuran 4000 meter persegi itu dipenuhi pengunjung, saking membludaknya hingga warga duduk-duduk di rerumputan yang baru dirawat oleh Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) Kota Surabaya.

Tidak hanya itu, sampah juga berserakan di taman tersebut karena saking banyaknya pengunjung yang kurang kesadarannya dalam membuang sampah. Parkiran di sekitar taman juga tampak penuh.

Pantauan suarasurabaya.net, membludaknya pengunjung di Taman Suroboyo karena Jembatan Suroboyo Kenjeran yang menjadi destinasi lain di kawasan itu ditutup selama malam tahun baru ini.

Arus lalu lintas dari arah Kenjeran ke Bulak sampai Jembatan Suramadu merambat. Begitu sebaliknya yang dari Suramadu menuju Bulak juga merambat. Tampak petugas kepolisian dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak berpatroli mulai dari kawasan Jembatan Suramadu sampai Jembatan Suroboyo.

Taman yang tampak di padati pengunjung di malam tahun baru adalah di Taman Mundu depan Stadion Tambaksari. Titik berkumpulnya warga juga tampak di sekitar terowongan bawah Jembatan Suramadu. (bid)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs