Sabtu, 23 November 2024

Truk Kontainer Muat Margarin Dilaporkan Hilang, Ditemukan di Trosobo

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Ilustrasi. Desain grafis: suarasurabaya.net

Truk trailer muatan kontainer 20 feet berisi margarin yang dilaporkan hilang pada Rabu (20/12/2017) pagi usai berangkat dari pabrik di kawasan Rungkut, Surabaya, akhirnya ditemukan.

Vivi pemilik truk pada Radio Suara Surabaya melaporkan, awalnya truk nopol B 9998 DI ini berangkat dari kawasan Rungkut. Rencananya truk ini akan mengirim barang ke PT ICT Ekspor di kawasan Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

“Kemarin malam jam 9, sopir mau kirim barang, mestinya sudah sampai. Tapi sampai sekarang handphone sopir tidak bisa dihubungi semua,” kata Vivi tadi pagi.

Sopir yang diketahui atas nama Dwi Herman ini, kata Vivi baru bekerja selama 2 minggu.

Vivi menjelaskan ciri-ciri kendaraan, kepala truk trailer berwarna hijau tua merk Nissan BTX tahun 1999. Di pintu kanan sopir ada ringsek lumayan dalam, ada moncong depan, kaca hitam polos tanpa tulisan, di ekor trailer ada tulisan “KMS PUNYA PT Karya Mandiri”. “GPS dalam kondisi mati,” ujarnya.

Setelah laporan kehilangan truk ini diudarakan, ada beberapa pendengar Radio Suara Surabaya yang melaporkan kalau melihat keberadaan truk trailer tersebut.

Andreas warga Wonorejo Permai Timur melaporkan melihat truk dengan ciri-ciri yang sama terparkir di SPBU Layang Trosobo.

Selain itu, Chris warga Jalan Palmerah juga melaporkan hal yang sama. Dia melihat truk dengan ciri-ciri yang sama terparkir di sebelum gerbang perumahan Sidodadi Indah Trosobo arah Krian “Ini saya berdiri di belakang truk ini. Di bawah pohon tapi tidak ada sopirnya,” katanya.

Setelah mendapat laporan pendengar tersebut, Kompol Sujud Kapolsek Taman Sidoarjo merespon.

“Saya dengar info dari SS saya cek ke TKP. Ini muatan margarin masih utuh cuma segel kontainernya tidak ada. Truk terkunci tapi sopir tidak ada. Ini truk terparkir di barat pom bensin Tanjungsari Trosobo” kata Sujud.

Kata Sujud, pihaknya sudah mencari keterangan dari warga sekitar. Namun tidak ada yang mengetahui truk diparkir kapan dan oleh siapa. “Ternyata setelah dicek, kunci masih lengket di kemudi dan pintu sebelah kanan tertutup. Tapi kaca sebelah kiri bisa dibuka,” ujarnya.

Padahal, kata Sujud, di lokasi ini tidak pernah dipakai truk untuk parkir. Meskipun posisi truk parkir dengan sempurna di bahu jalan.

“Ini saya tinggal komunikasi dengan pemiliknya saja karena belum ada laporan,” tambahnya.

HIngga kini belum diketahui keberadaan sopir, kasus ini sekarang ditangani Polsek Taman Sidoarjo.(dwi/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs