Sabtu, 23 November 2024

Presiden Jokowi akan Resmikan Tol Surabaya-Mojokerto Selasa Depan

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo). Foto: Pemprov Jatim

Pemerintah Provinsi Jawa Timur memastikan bahwa Presiden Joko Widodo akan meresmikan dimulainya pengoperasian jalan tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) seksi 1B, II dan III di Gerbang Tol Warugunung pada Selasa (19/12/2017) depan.

“Kami mendapat informasi tentang peresmiannya pekan depan langsung oleh Presiden,” kata Gatot Sulistyo Hadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Provinsi Jawa Timur, dikutip dari Antara, Jumat (15/12/2017).

Peresmian jadwal tol Sumo tersebut sejatinya dilakukan awal Desember, namun tertunda hingga informasi dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) yang memastikan peresmian tol sesuai undangan.

Pada peresmian yang direncanakan pukul 15.00 WIB tersebut, Jokowi akan meresmikan tol Sumo seksi IB, II dan III sepanjang 15,4 kilometer.

Menurut dia, peresmian tol memang sangat ditunggu operasionalnya oleh masyarakat, mengingat keberadaannya sebagai pamungkas dari seluruh rangkaian panjang tol Sumo 36,27 kilometer.

“Apalagi ini mendekati liburan akhir tahun, termasuk peringatan Natal dan Tahun Baru 2018 sehingga bisa dimanfaatkan oleh pengendara untuk mengurai kemacetan,” ucapnya.

Ia menjelaskan, seksi II membentang antara Desa Kedunglosari-Tembelang-Jombang hingga Desa Pageruyung-Gedeg-Kabupaten Mojokerto, kemudian seksi III dari Sepanjang lima kilometer, antara Desa Kemantren-Kecamatan Gedeg hingga Desa Canggu-Kecamatan Jetis di seksi 1b meneruskan dari Waru sampai Legundi.

“Untuk seksi Ia sudah dioperasikan sebelumnya dan secara keseluruhan dari Waru sampai Legundi, Krian telah tuntas,” katanya. (ant/ang/ipg)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs