Sabtu, 2 November 2024

Presiden Jokowi Menerima Kunjungan SBY

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan
Joko Widodo Presiden dengan Susilo Bambang Yudhoyono Presiden ke-6 RI di Istana Merdeka, Jumat (27/10/2017) siang. Foto: Biro Pers/Setpres

Hubungan antara Joko Widodo Presiden dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Presiden ke-6 RI semakin cair.

Pada Jumat (27/10/2017) siang, keduanya bertemu di Istana Merdeka, Jakarta. Acara ini di luar agenda resmi istana dan nyaris luput dari perhatian media.

SBY disambut oleh Pratikno Menteri Sekretaris Negara di tangga Istana Merdeka. Tak lama setelah itu, Presiden Jokowi kemudian menyambut dan bersalaman dengan SBY di ruang tengah Istana Merdeka dan bersama-sama menuju beranda belakang.

Tampak Jokowi yang mengenakan setelan jas berwarna hitam, dengan dasi merah dan kemeja putih, kemeja putih lengan panjang, sementara SBY mengenakan batik lengan panjang berwarna cokelat.

Keduanya berbincang santai sambil sesekali Jokowi dan SBY tersenyum di sela pertemuan tersebut.

Setelah itu, keduanya kemudian berpindah ke ruangan Jepara Istana Merdeka. Pertemuan berlangsung tertutup.

Tidak ada penjelasan pembicaraan dari pertemuan Jokowi dan SBY tersebut.

Pratikno, Mensesneg mengatakan pertemuan ini silaturahmi biasa. Silaturahmi antara presiden yang sedang menjalankan amanah dengan presiden sebelumnya akan ditradisikan.(jos/iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 2 November 2024
27o
Kurs