Sabtu, 23 November 2024

BJ Habibie Ajak Publik Patungan Kembangkan Pesawat R80

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Miniatur pesawat R80 di kediaman BJ Habibie Foto: defense-studies.blogspot.com

Bacharuddin Jusuf Habibie Presiden Ketiga Republik Indonesia mengajak masyarakat untuk berpartisipasi mengembangkan purwarupa pesawat R80 melalui urun dana.

“Jika pesawat R80 tidak terwujud, pembuatan pesawat terbang di bumi Indonesia berakhir. Tidak ada sumber daya manusia terbarukan, tidak ada motivasi,” kata Habibie saat konferensi pers di kediamannya, di Patra Kuningan, Jakarta, lansir Antara, Kamis (28/9/2017).

Chairman PT Regio Aviasi Industri (PT RAI) itu menjalin kerjasama dengan platform urun dana ‪KitaBisa.com‬.

Keterlibatan masyarakat dalam urun dana, menurutnya dapat membantu para insinyur mengembangkan pesawat R80, sekaligus jadi kampanye agar publik mengetahui pembangunan industri dirgantara Tanah Air.

Masyarakat memberikan respons positif, setelah tiga pekan patungan di laman ‪kitabisa.com/pesawatr80‬ telah mencapai Rp425 juta.

Alfatih Timur CEO Kitabisa.com menyambut baik upaya patungan demi membangkitkan industri dirgantara Indonesia. “Kami antusias karena ini bisa membuktikan kita bisa bergotong royong,” katanya.

Urun dana ini bukan jadi sumber pendapatan utama untuk pengembangan purwarupa pesawat R80, namun sebagai bentuk dukungan dari masyarakat.

Agar lebih menarik, foto-foto para penyumbang, bila berdonasi minimal Rp100.000, akan ditempel di badan purwarupa pesawat itu kelak.

Penyumbang juga bisa mendapatkan pernak-pernik lain seperti kaos hingga jaket bomber hijau tua bertuliskan R80 bila mendonasikan uang dengan jumlah yang lebih besar.

Agar kampanye tersebut tersebar lebih luas, deretan pesohor seperti Andien Aisyah, Nadine Chandrawinata, Faza Meonk komikus hingga Melanie Subono juga berpartisipasi menyebarkannya lewat media sosial.

“Oleh karena itu kami juga butuh dukungan dari para influencer,” imbuh dia.

Rencananya purwarupa itu akan diujiterbang pada 2022. Setelah melewati proses sertifikasi, pesawat R80 akan diproduksi massal pada 2055 untuk melayani penerbangan jarak pendek hingga menengah.(ant/den/rst)

Teks Foto:
– BJ Habibie Presiden Ketiga Republik Indonesia mengajak masyarakat untuk berpartisipasi mengembangkan purwarupa pesawat R80, di kediamannya di Patra Kuningan, Jakarta, Kamis (28/9/2017). Foto: Antara

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs