Sabtu, 23 November 2024

Pentingnya Menabung Asam Folat untuk Persiapkan Kehamilan

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
dr Boy Abidin SpOG interaktif dengan peserta Prenagen Pregnancy Educational Journey 2017 di Dyandra Convention Center Surabaya, Minggu (30/7/2017). Foto: Abidin suarasurabaya.net

Menyiapkan kehamilan sejak dini bagi ibu sangat penting untuk kesehatan ibu dan calon bayi. Salah satunya yang penting dilakukan adalah menabung asam folat.

Hal ini dikatakan Tiffany Pratiwi Suwandi Produk Manajer Prenagen Indonesia. Menurutnya, kekurangan asam folat bagi ibu hamil sangat rawan terkena risiko. Diantaranya bisa berakibat bayi alami down syndrome, cacat tabung saraf (spina bifida) dan kelainan pembuluh darah.

“Kebanyakan para ibu pada umumnya, mengetahui kehamilannya saat kehamilan sudah berjalan empat minggu. Padahal, di usia itu tabung saraf pada bayi sudah mulai terbentuk,” ujarnya di event Prenagen Pregnancy Educational Journey 2017 di Dyandra Convention Center Surabaya, Minggu (30/7/2017).

Fany mengatakan, lebih baik jika kehamilan dipersiapkan jauh hari. Persiapan diantaranya dengan menabung asam folat. Di dalam susu Prenagen Prenapro Esensis mengandung asam folat yang tinggi. Menurutnya ini cocok untuk menjaga reproduksi wanita dalam mempersiapkan kehamilan.

“Kami menyarankan agar ibu meminum susu yang tepat sebagai tambahan nutrisi. Perlu juga diketahui, minum susu Prenagen secara rutin tidak akan membuat ibu gemuk dan ukuran bayi terlalu besar. Karena yang menjadikan gemuk itu pola makan ibu saat hamil,” katanya.

Fany mengatakan, Prenagen sebagai brand pelopor yang konsisten mengkampanyekan kesehatan ibu hamil tengah menggelar event Prenagen Pregnancy Educational Journey 2017 di lima kota. Surabaya merupakan kota ketiga yang dikunjungi.

“Setelah Kota Surabaya, kami gelar di Medan dan Palembang,” kata Fany.

Di Surabaya, sekitar 800 peserta telah mendapat manfaat event ini. Para ibu telah mendapat materi talkshow, senam prenafit (senam ibu hamil dan setelah melahirkan).

Tidak hanya itu, pengunjung juga mendapat informasi cara meracik menu makanan bernutrisi sehat yang dipandu seorang chef. Para ibu juga mendapatkan konsultasi kesehatan kandungan, cara memandikan bayi, pemijatan payudara biar asi lancar, dan berbagai informasi lainnya.

“Kami hadir untuk memberi bekal edukasi terlengkap bagi orang tua. Menghadirkan para pakar, yang mengulas tentang plasenta dan redflag anak. Selain itu, kami juga memiliki aplikasi halobumil yang bisa diunduh para ibu di playstore,” katanya. (bid/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs