Senin, 25 November 2024

Terima Buku Panduan Mudik, Pengendara Ini Nyanyi Jingle Suara Surabaya

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Beberapa pengendara yang gembira menerima buku perjalanan mudik 2017. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Tim Majalah Surabaya Guide (SCG) dan Suara Surabaya Media telah menuntaskan penyebaran buku dan peta kawan Perjalanan Mudik 2017, Sabtu (17/6/2017) sore.

Penyebaran buku dipungkasi di kawasan Goci-HR Muhammad, Satelit-HR Muhammad, SCTV-Darmo Boulevard, Kertajaya-Pucang, Bubutan-Pahlawan, Pasar Turi-Pahlawan dan Dharmawangsa-Pucang.

Buku Kawan Perjalanan Budik tahun ini dicetak 100 ribu eksemplar dan dibagikan selama dua hari sejak kemarin. Selain itu, buku berisi konten menarik yang siap menemani perjalanan mudik ini dibagikan di beberapa masjid di Surabaya.

Di traffic light Bundaran Satelit, para pengendara motor dan mobil tampak antusias saat menerima buku panduan mudik dari volunteer.

Mereka yang mengendarai mobil langsung membuka kaca pintu mobil saat Volunteer mendekat. Pembagian buku panduan mudik ini tidak mengganggu arus lalu lintas, karena para volunteer sangat cekatan membagikan buku begitu lampu merah menyala.

Dinda seorang mahasiswi bersama satu mobil dengan teman-temannya, begitu didatangi Volunteer, jendela mobil langsung dibuka. Sambil menyanyikan jingle Radio Suara Surabaya, Dinda dan teman-temannya antusias menerima buku panduan mudik.

“Terima kasih Suara Surabaya. Kami dari berbagai kampus ini ada yang dari Unair dan lain sebagainya. Terima kasih, ini sangat bermanfaat,” kata Dinda.

Dengan tuntasnya pembagian buku di kawasan bundaran satelit, maka berakhir sudah pembagian peta dan buku perjalanan mudik ini. (bid/fik)

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
30o
Kurs