Minggu, 24 November 2024

12 Ribu Personel Amankan Sidang Vonis Ahok

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Polri menurunkan sekitar 12 ribu personel dalam rangka pengamanan sidang vonis Ahok ini. Foto: Faiz suarasurabaya.net

Jelang vonis sidang vonis Basuki Tjahaja Purnama terdakwa perkara penistaan agama, keamanan di Pengadilan Negeri Jakarta Utara yang bertempat di gedung Kementerian Pertanian, Jalan RM Harsono, Jakarta Selatan lebih ketat dari sidang-sidang sebelumnya.

Komisaris Besar Polisi Iwan Kurniawan Kapolres Jakarta Selatan mengatakan,Polri menurunkan sekitar 12 ribu personel dalam rangka pengamanan sidang vonis Ahok ini.

“Pengamanan cukup ketat ya untuk agenda vonis hari ini baik dari Polri maupun TNI,” ujar Iwan di kantor Kementerian Pertanian, Selasa (9/5/2017).

Pengamanan dilakukan sampai empat ring, dimana ring pertama adalah di ruang persidangan, ring dua diluar ruang sidang, dan ring tiga dan empat diluar itu.

Sejak semalam, kata dia, kantor Kementerian Pertanian juga sudah disterilisasi untuk mengantisipasi keamanan sidang hari ini.

“Sterilisasi untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan telah dilakukan sejak emalam pukul 22.00 WIB,” kata dia.

Jalan RM Harsono juga sudah disekat dengan jarak sekitar 500 meter untuk memisahkan pengunjuk rasa dari kubu pro maupun kontra Ahok. Penyekatan dengan kawat berduri. Dibelakang kawat berduri berdiri pasukan Pengendali Massa (Dalmas) Polri, dan dibelakangnya lagi adalah mobil water canon yang ditambah dengan tameng besi besar untuk melindungi kalau terjadi lemparan benda-benda keras.(faz/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
27o
Kurs