Jumat, 29 November 2024
Kecelakaan di Tapen, Kudu, Jombang

Nyalip Truk, Sekeluarga Meninggal Dunia

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
BPB Linmas Kota Surabaya berkoordinasi di rumah duka di Simogunung. Foto: April Command Center Surabaya.

Telah terjadi kecelakaan sepeda motor dengan truk, di Desa Tapen, Kudu, Jombang. Empat korban pengendara motor berboncengan meninggal dunia di lokasi. Empat Jenazah yang merupakan warga Surabaya itu akan dijemput ambulance Pemkot Surabaya.

Dedi petugas Unit Laka Lantas Polres Jombang mengatakan, kecelakaan ini terjadi saat motor Yamaha Xeon nopol L 5173 XV yang dikendarai korban mendahului truk gandeng.

Naas, saat mendahului truk motor terpeleset lalu jatuh akhirnya tertabrak truk.

“Sepeda motor korban langsung tertabrak truk, lokasi di Desa Tapen kejadian pukul 22.00 WIB. Sekarang sopir dan kernet truk sudah diamankan,” ujarnya kepada Radio Suara Surabaya, Minggu (9/4/2017) malam.

Empat korban meninggal dunia sudah dibawa ke RSUD Jombang Jl. Wahid Hasyim pengendara motor diketahui identitasnya bernama Sumarto laki-laki usia 34 tahun, alamat Simo Gunung Barat Tol II/66 RT 6 RW 8 Simomulyo Baru, Kecamatan Sukomanunggal Surabaya.

Sementara itu, April petugas Command Center Pemkot Surabaya melaporkan, identitas korban kecelakan di Tapen Jombang adalah:

1. Sumarto 35 tahun
2. Dewi Andarni 31 tahun
3. Inez 6 tahun
4. Inayah Aznai Athifa 4 tahun.

“Jenazah korban akan dibawa ke Surabaya, ambulance sedang persiapan untuk menjemput jenazah ke Jombang. Kami masih koordinasi pimpinan,” katanya. (bid/rst)

Surabaya
Jumat, 29 November 2024
34o
Kurs