Minggu, 24 November 2024

Yatemi Salah Satu Korban Longsor Terpaksa Dievakuasi ke Puskesmas

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Yatemi, yang berusia 94 tahun dievakuasi ke puskesmas. Foto: Bruriy suarasurabaya.net

Yatemi (94) salah satu korban longsor Ponorogo yang ada di pengungsian harus dievakuasi oleh tim medis ke puskesmas Pulung dengan mobil ambulans.

Yatemi terpaksa dievakuasi karena selama di pengungsian mengalami demam tinggi dan tidak mau makan sehingga membutuhkan perawatan intensif.

Berdasarkan data yang diperoleh suarasurabaya.net, jumlah warga terdampak longsor berhasil menyelamatkan diri lebih dari 100 jiwa. Ratusan jiwa yang selamat ini mengungsi ke tiga titik diantaranya rumah kepala desa dan rumah saudaranya masing-masing.

Sedangkan bahan logistik di dapur umum seperti sembako maupun obat-obatan serta pakaian layak pakai juga terus berdatangan.

Sementara itu, pencarian korban longsor sampai saat ini masih terus dilakukan.

Perlu diketahui, longsoran di Dusun Tangkil, Desa Banaran, Kecamatan Pulungan, Kabupaten Ponorogo terjadi Sabtu (1/4/2017) pagi. Saat kejadian, banyak warga ada di rumah juga di ladang sawahnya, untuk berkebun, bercocok tanam.

Dari proses pencarian yang dilakukan selama tiga hari, tim SAR gabungan berhasil menemukan tiga korban yang tertimbun longsoran. Mereka adalah Katemi dan Iwan yang ditemukan pada hari Minggu (2/4/2017).

Sedangkan Sunadi ditemukan Senin (3/4/2017) siang kemarin. Untuk korban yang belum ditemukan, masih dilakukan pencarian tim SAR gabungan. (dwi/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
27o
Kurs