Sonny Dwi Kuncoro atlet bulu tangkis tunggal putra menembus putaran kedua turnamen All England setelah berhasil melalui pertandingan putaran pertama kontra Son Wan Ho asal Korea Selatan.
Dipantau dari tournamentsoftware, dalam pertarungan yang digelar di Barclaycard Arena, Birmingham, Inggris, pada Rabu (8/3/2017) pukul 10.00 waktu setempat atau pukul 17.00 WIB tersebut, Sonny berhasil memenangkan pertandingan tanpa mengeluarkan keringat pasalnya unggulan empat tersebut mengundurkan diri dari turnamen saat kedudukan 4-1 untuk wakil Tanah Air pada game pertama.
Seperti dilansir Antara, Son tampaknya memutuskan mundur karena masih merasakan nyeri di kakinya akibat cedera kala bertanding di partai final kejuaraan Djarum Superliga pada 26 Februari 2017 menghadapi Chou Tien Chen (Taiwan).
Sonny yang hingga kini belum bisa dihubungi oleh Antara untuk dimintai keterangan, di pertandingan putaran dua akan menghadapi Chou Tien Chen yang sukses menumbangkan atlet muda Indonesia Anthony Sinisuka Ginting dalam 38 menit.
Anthony menyerah di pertemuan ketiganya dengan Chou dengan dua game berskor 21-10 dan 21-14, meski di game kedua, pemain Pelatnas tersebut memberikan perlawanan sengit, bahkan beberapa kali mengungguli perolehan poin Chou, namun kurang cukup untuk bisa menyeimbangkan kedudukan.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengempaskan pemain senior nomor ganda Indonesia, Hendra Setiawan yang kali ini berpasangan dengan pemain Malaysia Tan Boon Heong dalam pertarungan dua game berdurasi 24 menit dengan skor 12-21 dan 17-21.
Selain Sonny, wakil Indonesia yang melaju ke putaran dua adalah pasangan ganda putra Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro yang menyudahi perlawanan duet Hong Kong Law Cheuk Him/Lee Chun Hei Reginald melalui pertarungan rubber game selama 45 menit dengan skor 21-13, 16-21 dan 21-10
Akan tetapi, tren positif tersebut tidak bisa diikuti oleh pasangan ganda campuran Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika yang harus mengakui kejayaan duet Tiongkok Lu Kai/Huang Yaqiong dalam pertarungan berdurasi 32 menit dengan dua game langsung 9-21 dan 17-21.
Juga pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang ditumbangkan duet Tiongkok unggulan enam Li Junhui/Liu Yuchen dengan dua game langsung 19-21 dan 13-21 dalam durasi 34 menit.
Sampai berita ini ditulis, tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto masih bermain menghadapi unggulan tujuh asal Tiongkok Tian Houwei.
Sementara, beberapa wakil Indonesia juga akan menjalani pertandingan putaran pertamanya hari ini yaitu:
1. Dinar Dyah Ayustine vs Natalia Koch Rohde (Denmark)
2. Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tiara Rosalia Nuraidah vs Julie Finne-Ipsen/Rikke Soby (Denmark)
3. Ronald Alexander/Melati Daeva Oktavianti vs Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark/3)
4. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (2) vs Wang Chi-Lin/Lee Chia Hsin (Taiwan)
5. Greysia Polii/Rizki Amelia Pradipta vs Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark)
6. Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang/1)
7. Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi (7) vs Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris)
8. Fitriani vs Sung Ji Hyun (Korea Selatan/3)
9. Anggia Shitta Awanda/Apriani Rahayu vs Anastasia Chervyakova/Olga Morozova (Rusia)
10. Hafiz Faizal/Shela Devi Aulia vs Zhang Nan/Li Yinhui (China)
11. Praveen Jordan/Debby Susanto (4) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang). (ant/dwi)