Sabtu, 23 November 2024

Risma Dirujuk ke RSUD Dr Soetomo, Ditangani Sejumlah Tim Dokter

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya saat melakukan peninjauan langsung ke lokasi amblesnya Jalan Gubeng pada Desember 2018 lalu. Foto: Dokumen Humas Pemkot Surabaya

Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya dirujuk ke RSUD Dr Soetomo Surabaya setelah sebelumnya dirawat di RSUD Dr Soewandhie, Selasa (26/6/2019).

dr. Pesta Parulian Kepala Humas RSUD Dr Soetomo Surabaya mengatakan, Risma dirujuk ke RSUD dr Soetomo pada Selasa malam kemarin. Risma langsung masuk ruangan ICU untuk menjalani perawatan dan ditangani sejumlah tim dokter.

“Tadi malam masuk, mengenai penjelasan lengkapnya nanti dari Pemkot Surabaya,” ujar Pesta dihubungi suarasurabaya.net, Rabu (26/6/2019).

Pesta mengatakan, bahwa penanganan Risma dilakukan oleh sejumlah tim dokter. Ditanya berapa dokter yang menangani, Pesta belum bisa menyebutkan. Sebab, keterangan resmi akan disampaikan oleh Pemkot Surabaya pukul 12.00 WIB nanti.

“Ada banyak dokter, ini saya masih rapat dengan tim yang menangani,” ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Tri Rismaharini Wali Kota Surabaya menjalani perawatan di RSUD Dr Soewandhie hingga Selasa (25/6/2019) sore ini, setelah sebelumnya sempat mengeluh lelah dan capek.

Mohammad Fikser Kabag Humas Pemkot Surabaya membenarkan ini. Risma memang sempat menjalani pemeriksaan dan kontrol kesehatan di RSUD Dr Soewandhie lalu dokter menyarankan untuk istirahat.

“Beliau sempat kontrol karena merasa lelah, capek, lalu sama dokter diminta istirahat di rumah sakit,” ujarnya. Namun dia menepis kabar, Risma sempat dirawat di ICU rumah sakit milik Pemkot itu. (bid/iss/ipg)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs