Sabtu, 23 November 2024

Prajurit Menbanpur 2 Marinir Ikuti Edukasi Safety Riding

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Pemasangan helem kepada prajurit Menbanpur 2 Marinir oleh anggota Satlantas Polrestabes Surabaya tandai edukasi safety riding. Foto: Dispen Kormar

Menbanpur 2 Mar bersama Satlantas Polrestabes Surabaya, Kamis (27/6/2019) gelar edukasi safety riding yang diikuti oleh seluruh prajurit Menbanpur 2 Mar di gedung Indoor Sport, Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang Surabaya.

“Ikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh, pahami bahwa safety riding yaitu sebuah bentuk pola perilaku berkendara yang nyaman dan aman, baik untuk diri sendiri maupun bagi pengguna jalan yang lain, baik pengendara maupun pejalan kaki. Bagi personil yang suka memodifikasi sepeda motor, agar jangan terlalu berlebihan, sehingga jauh dari standar keamanan berkendara, sehingga kejadian lakalantas dapat diminimalisir,” terang Danmenbanpur 2 Marinir.

Pada kesempatan tersebut AKBP Eva Guna Pandia Kasatlantas Polrestabes Surabaya menyampaikan bahwa sefety riding adalah materi tentang tata cara berkendara yg aman dan nyaman, juga baik bagi pengendara itu sendiri maupun terhadap pengadara lain.

Karena kecelakaan tidak dapat dicegah, hanya bisa diminimalisir dan safety riding juga berfungsi untuk meminimalisir cidera pada saat terjadi kecelakaan.

Sedangkan tata cara dan penjelasan safety riding disampaikan AKP Tirto Kepala Unit Dikyasa Polrestabes Surabaya, yang menjelaskan tentang kelengkapan kendaraan bermotor standar, kaca spion wajib 2 buah kiri dan kanan, lampu depan, lampu rem, lampu sen kiri dan kanan juga klakson yang berfungsi, surat-surat dalam berkendara seperti STNK dan SIM selalu siap tidak expired dan plat nomor depan belakang berlogo Ditlantas Polri.

Lebih lanjut di jelaskan tentang pemakaian perlengkapan safety ridding yg relatif paling aman antara lain helm full face atau half face, hindari helm cetok, sarung tangan dan masker, jaket/rompi pelindung dada, sepatu tertutup bukan sepatu sandal apalagi sandal jepit, knee protector (pelindung lutut), elbow protector (pelindung siku-siku), mematuhi peraturan lalulintas, dan paham rambu-rambu lalulintas. Hindari berkendara agresif, sabar dan sopan dalam berkendara.

Dan tidak lupa dalam cek dan jaga selalu kondisi sepeda motor anda, karena anda yang paling mengetahui kondisi layak dan tidaknya motor anda.

Sangat dianjurkan melakukan pemanasan atau peregangan sebelum melakukan perjalanan, apalagi perjalanan cukup jauh.

Diharapkan pandangan jauh ke depan agar jarak pandang terjaga, untuk mendapatkan informasi sekitar menjadi luas, pundak santai dan rileks, biasakanlah melakukan pengereman dengan menggunakan rem depan dan belakang secara bersamaan, dengan penekanan 75 persen rem depan dan 25 persen rem belakang.

Dalam perjalanan harus memperhatikan beberapa hal antara lain, jangan menikung atau menyalip kendaraan lain jika anda tidak bisa melihat kondisi didepan anda, jaga kecepatan berkendara, selalu berada disebelah kiri.

Berkendara dengan satu tangan, sangat tidak dianjurkan, karena dapat menghilangkan keseimbangan.

Turut hadir pada sosialisasi serta edukasi safety riding tersebut, Pasintel Dannenbanpur 2 Mar Letkol Marinir Joko Fitrianto M.Tr.Hanla, Pasops Dannenbanpur 2 Mar Letkol Marinir M Nur Rohman S.E., M.Tr.Hanla, Paspers Danmenabnpur 2 Mar Letkol Marinir Budi Setiarso, Perwira Staf Membanpur 2 Mar, seluruh Dansatlak Membanpur 2 Mar, termasuk Danyonangmor 2 Mar Mayor Marinir Frangky Harfian Kusuma M.Tr. Opsla, selaku penyelenggara kegiatan.(tok/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs