Sebelum natal, 13 album The Beatles, termasuk Sgt Peppers Lonely Hearts Club Band, Revolver, dan Abbey Road, akhirnya tersedia di layanan streaming paling populer.
Lagu-lagu The Beatles yang dibawakan oleh Fab Four, band yang membawakan tribute the Beatles itu, akan tersedia di layanan streaming seperti Spotify, Apple Music, Google Play, dan Amazon Prime Music.
Layanan streaming telah berseteru soal hukum dengan industri musik dan penyiaran – lagu yang direkam sebelum 1972 tidak dilindungi hukum hak cipta federal AS, namun band-band dan label rekaman telah mencari perlindungan dan royalti di bawah hukum negara.
The Beatles juga telah terlibat dalam perselisihan panjang itu, terutama dengan Apple Inc, dan enggan membuat musik mereka bisa dinikmati di layananstreaming.
Band itu khawatir katalog lagu yang berharga menjadi tidak bernilai dengan menjualnya secara individual atau meningkatkan potensi pembajakan digital.
“The Beatles adalah band paling ikonik di sejarah musik dan katalog mereka nomor satu paling banyak diminati dari pelanggan seluruh dunia,” kata Ethan Rudin, chief financial officer dari layanan streaming musik Rhapsody International.
Pandora Media Inc telah memuat lagu Beatles di layanan radio online, namun dengan berbagai batasan.
Majalah Billboard pekan lalu melaporkan bahwa lagu-lagu Beatles akan hadir di layanan streaming, tapi tidak menyebutkan secara spesifik yang mana.
Re/code kemudian melaporkan bahwa musik mereka akan tersedia di semua layanan streaming terkemuka.
Tidak seperti artis lain, misalnya Adele, Coldplay dan Taylor Swift, yang memutuskan tidak merilis sebagian single mereka untuk versi tidak berbayar dalam layanan streaming musik, The Beatles akan dapat didengarkan secara cuma-cuma oleh penggunanya, kata Re/code seperti dilansir Reuters.
“Happy Crimble, with love from us to you,” tulis The Beatles dalam laman resminya, merujuk pada istilah yang dipopulerkan John Lennon untuk mendeskripsikan Natal. (ant/den/dop)