Sabtu, 23 November 2024

Presiden Tinjau Kebakaran Hutan Ogan Komering Ilir

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Jokowi Presiden melaksanakan peninjauan masalah kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.

Rombongan Joko Widodo yang didampingi antara lain Luhut Binsar Pandjaitan Menko Polhukam, Anies Baswedan Menteri Pendidikan, Nila F Moelok Menteri Kesehatan dan pejabat negara lainnya tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Kamis (29/10/2015).

Presiden setiba di Palembang beristirahat sejenak kemudian rapat tertutup membahas perkembangan dan kondisi Sumsel.

Joko Widodo selanjutnya melanjutkan perjalanan menuju Kayu Agung, Ogan Komering Ilir, Sumsel.

Presiden ketika ditanya saat berangkat tidak banyak komentar dan buru-buru memasuki mobil untuk melanjutkan perjalanan.

Dirinya langsung menuju Kayu Agung, Kabupaten Ogan Komering Ilir untuk melakukan peninjauan titik api, kata sambil masuk kendaraan.

Berdasarkan informasi Joko Widodo melakukan kunjungan ke Amerika Serikat setelah itu menuju Sumsel.

Kolonel Arh Saepul Mukti Ginanjar Kapendam II/Sriwijaya ketika ditanya membenarkan bahwa presiden ke Kayu Agung untuk melakukan peninjauan titik api.

Dirinya akan segera menyusul ke Ogan Komering Ilir untuk mengetahui perkembangan selanjutnya.

Menurut dia, direncanakan Presiden akan bermalam di Kabupaten Ogan Komering dan selanjutnya pada Jumat (30/10/2015) besok akan melakukan peninjauan kembali.

Namun, itu masih tentatif karena Joko Widodo juga direncanakan melakukan peninjauan ke Musi Banyuasin, Sumsel termasuk rumah singgah korban asap. (ant/dwi/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs