Satu pesawat ringan mengalami kecelakaan di kawasan permukiman, menewaskan lima orang dan enam luka-luka, demikian kata otoritas Kolombia.
Pesawat tersebut, seperti dikutip Xinhua, Senin, bernomor registrasi HK-3917, jatuh di bagian barat Bogota, Engativa, dengan empat orang di dalamnya pada pukul 4:20 sore waktu setempat (2120 GMT) setelah tinggal landas, demikian pernyataan yang dikeluarkan otoritas Penerbangan Sipil.
Seperti dilansir Antara, pesawat tersebut berangkat dari El Dorado Airport menuju Guaymaral.
Polisi membenarkan adanya korban setelah otoritas Penerbangan Sipil telah mengatakan bahwa tujuh orang cedera termasuk pilot Juan Pablo Angulo Reyes.
Kecelakaan tersebut terjadi di persimpangan antara jalan 77th dan jalan 65 dekat bandara di atas toko kue dan tiga rumah. Petugas penyelamat dan pemadam kebakaran berusaha mengeluarkan korban dari tempat tersebut dan memadamkan api yang disebabkan kecelakaan itu.
Investigasi terhadap penyebab kecelakaan tersebut sedang dilakukan.
Pada 1993, sebuah pesawat yang membawa Direktur Penerbangan Sipil Fernando Corrales Cruz jatuh di lokasi tersebut, menewaskan seluruh kru di dalam pesawat, termasuk empat anak-anak, dan 13 orang cedera serius. (ant/dwi)