Seorang pemuda diamankan anggota Reskrim Polsek Genteng dari amukan massa di Jalan Keputran Kejambon II Surabaya karena menjual sepeda motor milik temannya, Sabtu (26/9/2015) malam.
Awalnya, pemuda tersebut, Langgeng (19) yang tinggal di Jalan Keputran Pasar, Surabaya hanya izin meminjam sepeda motor milik Vendi Bagus Novimbi warga Lidah Kulon. Tapi, motor yang dipinjam Langgeng dari siang hingga sore itu tidak kunjung kembali. “Dia pinjam motor saya itu untuk pulang ganti pakaian. Tapi, justru dijual seharga Rp2 juta,” kata Vendi Bagus Novimbi, kepada suarasurabaya.net, Sabtu (26/9/2015).
Vendi yang kebingungan akhirnya menemukan Langgeng di Jalan Keputran Kejambon II. Ketika Langgeng mengaku kalau motor itu sudah dijual, warga langsung beramai-ramai menghajarnya. Karena, di kawasan Keputran Kejambon kerap banyak motor yang hilang.
Vendi mengaku kenal dengan Langgeng dari Adit, temannya di tempat persewaan Play Station Keputran. Adit mencari Langgeng karena ponselnya dibawa dan dijual oleh Langgeng. “Saya sama Adit sebenarnya bermaksud baik, minta Langgeng agar mengambil handphone Adit yang dijual kita tebus. Ternyata motor saya yang dipinjam ikut dijual juga,” terang dia.
Secara terpisah, AKP Subiyantana Kanit Reskrim Polsek Genteng ketika dikonfirmasi membenarkan anggotanya mengamankan seorang pelaku kejahatan. “Memang benar, dan anggota dari semalam hingga sekarang masih membawa Langgeng untuk menunjukan orang yang membeli motornya (milik Vendi, red),” kata AKP Subiyantana Kanit Reskrim Polsek Genteng. (bry/iss)