Senin, 25 November 2024

Ikrar Damai Dua Paslon Pilwali Surabaya

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Dua kontestan pasangan calon (paslon) Rasiyo-Lucy dan Risma-Wisnu. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Dua kontestan pasangan calon (paslon) Rasiyo-Lucy dan Risma-Wisnu siap dipilih dan tidak dipilih oleh masyarakat Surabaya dalam Pilkada Surabaya.

“Kami menyambut baik usaha aparat untuk menciptakan pemilu damai,” ujar Rasiyo yang didampingi Lucy saat memberikan sambutan di Gedung Bhara Wira Sasana Polrestabes Surabaya, Jumat (25/9/2015) malam.

Menurut Rasiyo, apalah arti kemenangan jika pilkada tak berjalan jujur dan adil. “Menang tapi nggak damai juga nggak bagus,” kata Rasiyo.

Rasiyo juga menyoroti partisipasi warga dalam Pilkada Surabaya yang tahun sebelumnya justru didominasi oleh golput yang mencapai 52 %. Rasiyo ingin mengajak warga Surabaya memilih calon pemimpin yang diinginkannya.

“Tanggung jawab kita untuk menyadarkan yang golput. Berbondong-bondonglah ke TPS besok karena itu menunjukkan jika demokrasi diurus secara serius. Saya harap partisipasi warga bisa mencapai 60 %,” kata Rasiyo.

Sementara Risma dalam sambutannya tidak berbicara banyak. Sama seperti Rasiyo, Risma juga ingin Pilkada Surabaya ini berjalan lancar. Jangan sampai prestasi Polrestabes Surabaya dinodai oleh sesuatu yang tidak beres di dalam pelaksanaan pilkada.

“Saya tahu kalau prestasi Polrestabes Surabaya sangat bagus. Tetapi jangan sampai pilkada merusak reputasi itu,” ujar Risma. (bid/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
29o
Kurs