Tim Liaison Officer (LO) Rasiyo-Lucy Kurniasari berencana menyerahkan kekurangan berkas persyaratan Lucy Kurniasari ke KPU Kota Surabaya bakda Zuhur.
Achmad Zainul Arifin Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PAN Kota Surabaya mengaku sedang melakukan koordinasi dengan Didik Darmadi Liaison Officer Rasiyo-Lucy dari Partai Demokrat.
“Saya masih rundingan dengan Mas Didik, bakda Zuhur,” ujar Arifin yang merupakan LO Rasiyo-Lucy dari PAB ketika dihubungi suarasurabaya.net, Kamis (17/9/2015).
Dia mengatakan, sampai saat ini belum ada balasan dari Didik Darmadi. Meski demikian, Arifin memastikan hari ini akan diserahkan.
“Insya Allah, kalau tidak ada halangan, hari ini pasti kami serahkan ke KPU Kota Surabaya,” katanya.
Sebelumnya, KPU Kota Surabaya telah mengumumkan hasil penelitian berkas pasangan bakal calon Rasiyo-Lucy Kurniasari.
Pada kesempatan yang sama, KPU Kota Surabaya juga meminta tiga hal yang harus dilengkapi oleh bakal paslon Rasiyo-Lucy Kurniasari.
Antara lain perbaikan nama Lucy yang sah baik di KTP maupun di surat keterangan pengganti ijazah. Kedua, memperbaiki kesalahan penulisan nama sekolah dalam daftar riwayat hidup Lucy.
Terakhir, yang menjadi poin penting perbaikan berkas persyaratan bakal paslon Rasiyo-Lucy Kurniasari adalah menyerahkan keterangan tidak pailit dari pengadilan niaga. (den/ipg)