Sabtu, 23 November 2024

PAN Serahkan Rekomendasi Rasiyo-Dhimam Abror ke KPU

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Muhammad Surat Ketua DPD PAN Surabaya (kiri) ditemani Hartoyo Ketua DPC Partai Demokrat Surabaya saat ke KPU Surabaya serahkan rekomendasi asli. Foto: Abidin suarasurabaya.net

PAN akhirnya menyerahkan surat rekomendasi asli ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Surabaya, Rabu (19/8/2015).

Rekomendasi pasangan untuk pasangan Rasiyo-Dhimam Abror itu, diantarkan langsung oleh Muhammad Surat Ketua DPD PAN Kota Surabaya dan ditemani Firda Badri Wakil Ketua Kebijakan Publik DPW PAN Jawa Timur.

Firda Badri Wakil Ketua Kebijakan Publik DPW PAN Jawa Timur mengatakan,
surat rekomendasi asli pasangan Rasiyo-Dhimam Abror sudah dibawa.

“Ini sudah saya bawa. Ada di dalam tas, “ujar Firda di KPU Kota Surabaya, Rabu (19/8/2015).

Firda mengatakan, dia mengantarkan rekomendasi ke KPU Surabaya ini karena ditugaskan DPP untuk mengawalnya. Alasannya takut hilang atau bermasalah.

Dia menegaskan, bahwa kabar polemik molornya rekomendasi yang diduga karena adanya masalah di internal PAN, itu tidak benar.

“Tidak ada, isu itu! Rekomendasi yang saya bawa ini, adalah surat yang sama seperti yang ditandatangani Ketum dan Sekjend DPP PAN pada tanggal 10 Agustus lalu,” katanya.

Perihal alasan tidak menyerahkan rekomendasi pada saat pendaftarkan ke KPU pada tanggal 11 Agustus lalu, karena KPU masih memberi kesempatan dua kali untuk penyerahan berkas, yaitu pada saat pendaftaran dan verifikasi hari ini 19-21 Agustus.

Sementara itu, penyerahan rekomendasi diterima KPU Surabaya secara tertutup. Para pewarta hanya bisa mengintip dari balik kaca. Tampak, semua komisioner KPU Surabaya hadir dalam pertemuan dengan perwakilan PAN tersebut. (din/ipg)

Teks Foto:
– KPU Surabaya terima penyerahan rekomendasi asli PAN secara tertutup.
Foto: Abidin suarasurabaya.net

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs