Selasa, 26 November 2024

Inilah Kronologi Pembakaran Truk di Sidayu Gresik

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Api berkobar dari dumptruck yang dibakar massa. Lalu lintas di sekitar lokasi kejadian sempat macet.Foto: Abid via e100

Insiden pembakaran dumptruck di Jalan Pahlawan, Sidayu, Gresik, Jumat (14/8/2015), pukul 15.30 WIB, ternyata dipicu kecelakaan antara dumptruck tersebut dan sebuah sepeda motor yang melaju dari arah berlawanan.

AKBP Hari Sindhu anggota Ditlantas Polda Jatim mengatakan, berdasarkan laporan Kasatlantas Polres Gresik, kronologi kecelakaan bermula saat pengendara sepeda motor Honda Beat melaju dengan kecepatan tinggi dari arah timur ke barat.

Diduga karena kondisi jalan menikung, sepeda motor tersebut masuk ke jalur sebaliknya

“Berdasarkan pantauan saat olah TKP, Said (38) warga Desa Ngaleng, Sidayu, pengendara sepeda motor itu melanggar marka garis lurus, sehingga tertabrak dumptruck dari arah sebaliknya,” katanya kepada Radio Suara Surabaya, Jumat malam.

Mengetahui pengemudi sepeda motor meninggal dunia, Sumadi (32) warga Desa Bulu, Kediri, sopir dumptruck melarikan diri. “Hal ini yang memicu kemarahan warga sehingga langsung membakar dumptruck,” katanya.

Hingga pukul 19.30 WIB, lalu lintas di sekitar lokasi kejadian terpantau masih cukup padat, terdampak pembakaran dumptruck tersebut.(iss/ipg)

Surabaya
Selasa, 26 November 2024
32o
Kurs