Minggu, 24 November 2024

Pelaku Curanmor Tertangkap di Gerbang Tol Suramadu

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Ilustrasi

Bripka Joni Iluth anggota Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Jatim 8, Suramadu berhasil menggagalkan aksi curanmor yang dilakukan Usman (31) warga Desa Karang Nangger, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura.

Bripka Joni mengatakan, meski sudah diberi tembakan peringatan, pencuri motor Yamaha Vixion merah nopol L 4639 SV, masih terus berusaha melarikan diri menuju Madura.

“Saat terlihat di pintu masuk, saya berusaha menangkapnya, tapi pelaku lari. Kemudian saya mengeluarkan tembakan peringatan ke atas, pelaku panik. Setelah itu saya lari dan berhasil menangkapnya, meski saat itu sempat berkelahi dengan pelaku,” kata Bripka Joni kepada suarasurabaya.net, Senin (6/7/2015).

Dia menjelaskan, pelaku ditangkap berdasarkan laporan Darmanto, warga Wonosari Lor Gang Kuburan yang kehilangan motornya.

Motor Yamaha Vixion merah L 4639 SV yang ditaruh di tempat kos Bulak Banteng Lor itu raib, Minggu (5/7/2015) dinihari, sekitar pukul 03.00 WIB, saat korban hendak keluar mencari makan sahur.

Mengetahui motornya hilang, korban mendatangi pos pintu masuk gerbang utama Suramadu. Tidak lama kemudian, terlihat motor Yamaha Vixion, sesuai dengan ciri-ciri yang dikatakan korban.

“Begitu terlihat, saya langsung menangkapnya, meski saat itu pelaku sempat melarikan diri dan melakukan perlawanan,” ujar dia.

Bripka Joni menyerahkan hasil tangkapannya itu Polrestabes Surabaya untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan untuk menangkap jaringannya. (bry/iss/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Minggu, 24 November 2024
27o
Kurs