Sabtu, 23 November 2024

Pria Tewas Bakar Diri di GBK Bersamaan Dhani Nyanyi Kamu Kamulah Surgaku

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Ahmad Dhani sesaat setelah jatuhnya pria yang bakar diri, langsung menghentikan senandung lagu Kamu Kamulah Surgaku, Jumat (1/5/2015). Foto: Faiz suarasurabaya.net

Pria yang tewas membakar diri setelah melompat dari atap Gelora Bung Karno (GBK) saat Ahmad Dhani menyanyikan lagu Kamu Kamulah Surgaku, Jumat (1/5/2015) sekitar pukul 17.00 WIB.

Lagu tersebut merupakan lagu kedua yang dinyanyikan Ahmad Dhani untuk menghibur ratusan ribu buruh yang tengah merayakan Hari Buruh Internasional atau May Day.

Sebagian penggalan lagu yang dibawakan Ahmad Dhani dengan band The Rock tersebut adalah, “Kamu, aku adalah penghuni surga. Ucapkan salam pada hidup dan mati.”

Beberapa buruh mengaku sangat kaget karena melihat sebuah bola api besar terlempar dari atap stadion ke belakang panggung, yang ternyata pria yang bakar diri tersebut.

Sesaat kemudian ratusan ribu buruh yang memadati GBK langsung dipersilakan pulang dan membubarkan diri. Sementara jenazah telah dievakuasi dengan mobil kepolisian.

Sebelumnya, korban diketahui melompat dari atap GBK di atas tribun dan jatuh tepat di belakang drummer band yang mengiringi Ahmad Dhani.

Korban hampir mengenai beberapa orang buruh dan anak kecil yang sedang menonton, setelah sebelumnya mengenai bagian belakang kanopi panggung.

Setelah insiden ini berlangsung, panitia langsung menghentikan perayaan hari buruh di GBK.(faz/iss/ipg)

Teks Foto:
-Api saat membakar tubuh korban, Jumat (1/5/2015).
Foto: Faiz suarasurabaya.net

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
35o
Kurs