Sabtu, 23 November 2024

Anggaran KAA Bandung Rp181,3 Miliar

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan

Uchok Sky Khadafi Direktur Centre For Budget Analysis mengatakan anggaran yang sudah disiapkan untuk Konferensi Asia Afrika yang diketahui oleh publik baru sebesar Rp181.354.516.000.

“Artinya, Presiden Jokowi belum menerapkan transparansi anggaran untuk penyelenggaraan KAA ini. Masih banyak alokasi yang disembunyikan dari mata publik,” ujar Uchok di Jakarta, Jumat (17/4/2015).

Ditambahkannya, alokasi anggaran acara KAA Bandung, bukan hanya mahal, tapi, dasar perhitungannya juga tidak rasional.

“Masa untuk sebuah acara seremonial, bisa menghabiskan sebesar Rp181,3 miliar. Ini menandakan bahwa pemerintah atau Presiden Jokowi itu, bila untuk kegiatan seremonial, paling gampang atau bermurah hati memberikan anggaran bermiliar-miliar. Katanya demi gengsi dan citra pada pentas internasional,” katanya.

Uchok memaparkan rincian alokasi anggaran sebesar Rp181,3 miliar untuk KAA Bandung, pertama, alokasi sebesar Rp101.354.516.000 ada pada pengelolaan sekretariat negara. Kedua, alokasi anggaran sebesar Rp70 miliar ada pada pengelolaan Kementerian Luar Negeri, dan ketiga, alokasi anggaran sebesar Rp10 miliar untuk Pemkot Bandung.

Tapi, Uchok menyayangkan, alokasi anggaran sebesar Rp171,3 miliar yang berasal dari Setneg, dan kementerian luar negeri diolah atau diperuntukan jasa PCO (Professional Conference Organizer). Sedangkan yang diolah Pemkot Bandung hanya sedikit saja, sebesar Rp10 Miliar. Padahal, Bandung menjadi tuan rumah penyelengaraan KAA.(faz/iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs