Rabu, 27 November 2024
Kebakaran Gudang PT Rakuda

Api Sudah Padam, Penyebab Kebakaran Diduga Korsleting

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
PMK sedang memadamkan api yang membakar gudang PT Rakuda di Jl. Margomulyo Permai Blok R No.9A, Surabaya, Selasa (7/4/2015) malam. Foto: Bruriy suarasurabaya.net

Api yang membakar gudang PT Rakuda di Jl. Margomulyo Permai Blok R No. 9A Surabaya, Selasa (7/4/2015) sekitar pukul 21.30 akhirnya bisa dipadamkan.

Chandra Oratmangun Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya pada suarasurabaya.net, Selasa mengatakan, kebakaran di gudang usaha furniture tersebut awalnya terjadi sekitar pukul 18.30. Setelah diterjunkan sebanyak 15 unit mobil PMK, sekitar pukul 21.30 api berhasil dipadamkan total.

“Saat ini tinggal pembasahan. Beberapa unit mobil PMK sudah meninggalkan lokasi untuk kembali ke markas PMK. Hanya tinggal 6 unit saja yang standby untuk melakukan pembasahan,” paparnya.

Sementara itu Sapuan penjaga gudang PT Rakuda pada suarasurabaya.net mengatakan, penyebab kebakaran diduga karena korsleting. Ini karena saat dia mendengar ledakan dan membuka pintu gudang terlihat api bersamaan dengan percikan bunga api.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, karena saat kejadian, sedang tidak ada aktifitas apapun di dalam gudang tersebut. (ipg)

Teks Foto:
– Api saat masih membara di gudang PT Rakuda.
Foto: Bruriy suarasurabaya.net

Surabaya
Rabu, 27 November 2024
27o
Kurs