Senin, 25 November 2024

Jabatan Kepala Dinas di Jatim Dirotasi

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali melakukan mutasi pejabat eselon II atau setingkat Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Selain penyegaran, rotasi kali ini juga dilakukan untuk mengisi jabatan beberapa kepala SKPD yang memasuki purna tugas atau pensiun.

Beberapa jabatan yang dirotasi di antaranya Kepala Dinas Pendidikan saat ini dijabat Syaiful Rahman yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Pensisikan dan Pelatihan (Badiklat) Jatim. Sedangkan pejabat sebelumnya yaitu Harun memasuki purna tugas.

Sedangkan posisi kepala Badiklat selanjutnya dijabat oleh Akmal Boedianto, mantan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), sementara Kepala BKD kini dipegang oleh Siswo Heroetoto yang sebelumnya adalah Kepala Bakorwil Madiun.

Untuk Kepala Bakorwil Madiun selanjutnya diisi oleh Gatot Hendro yang sebelumnya adalah Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik. Sedangkan Agung Hariyanto mantan Kepala Biro Sumber Daya Alam (SDA) yang sempat tersandung kasus terkait temuan BPK untuk APBD tahun 2013 kini duduk sebagai Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik setelah cukup lama menjadi staf khusus.

Pejabat lain yang dirotasi adalah Hizbul Wathon yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Korpri, saat ini menduduki sebagai Kepala Biro Adiministrasi Kesejehteraan Rakyat (Kesra) menggantikan Ratnadi Isnmaon yang telah memasuki masa purna tugas.

Sedangkan Harjogi, Kepala Dinas Kominfo yang juga pensiun kini digantikan oleh Edi Santoso yang sebelumnya menjabat Kepala bakorwil Malang. Untuk posisi Kepala Bakorwil Malang lantas dijabat oleh Jonathan mantan Kepala Bakorwil Pamekasan. Lantas Bakorwil Pamekasan kini dijabat oleh Sofwan, mantan Staf Ahli bidang Ekonomi Keuangan.

“Bagi pejabat yang baru saya mutasi, jangan gampang mengganti program. Jika sudah baik lanjutkan, jika kurang segera benahi,” kata Soekarwo, Gubernur Jawa Timur, di sela melantik pergantian pejabat di Grahadi, Selasa (31/3/2015).

Menurut dia, program yang berkelanjutan harus terus dijaga. Selain itu, merubah program secara ekstrem dikawatirkan malah akan menimbulkan gejolak di SKPD setempat. (fik/ipg)

Teks Foto :
– Soekarwo berikan ucapan setelah melakukan rotasi jabatan.
Foto : Taufik suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
28o
Kurs