Polrestabes Surabaya, bersama Satpol PP Kota Surabaya dan Komando Garnisun Tetap (Kogartap) Surabaya, Minggu (8/3/2015) menggelar operasi di Jalan Raya Kedung Cowek.
AKBP Takdir Matanette Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya mengatakan, operasi ini serentak dilakukan di seluruh Kota Surabaya. Terutama di sejumlah titik rawan tindak pidana kejahatan seperti begal.
“Operasi gabungan itu kita fokuskan pada kendaraan, baik itu roda dua maupun empat,” kata AKBP Takdir Matanette, Minggu (8/3/2015).
Takdir Matanette menjelaskan dengan operasi itu nantinya diharapkan bisa mengurangi angka kejahatan di Kota Surabaya. Apalagi jalan Raya Kedung Cowek itu merupakan lokasi yang tepat karena jalan itu merupakan akses keluar masuk kendaraan yang diduga dari hasil kejahatan.
Selain itu, operasi ini juga untuk antisipasi aksi begal yang saat ini marak. “Operasi ini akan dilakukan rutin untuk antisipasi aksi begal yang saat ini membuat masyarakat resah,” ujar dia.
Sasaran dalam operasi itu tidak hanya kendaraan roda dua dan empat saja melainkan juga narkoba.
Sementara dari hasil operasi gabungan di Jalan Raya Kedung Cowek, polisi mengamankan delapan kendaraan yang kondisinya sudah dipreteli dan 31 kendaraan tidak membawa kelengkapan surat kendaraan. (bry/dwi)