Rabu, 27 November 2024

Sopir Alphard Mengeluh Tangannya Mati Rasa

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Mudji Slamet sopir mobil Toyota Alphard yang nyelonong di ruang tunggu Bandara Juanda sempat mengeluh tangannya mati rasa.

Nuning anak kandung dari Mudji Slamet pada suarasurabaya.net menceritakan, Sabtu (31/1/2015) malam ayahnya mengeluh perutnya sakit, muntah-muntah dan buang air terus.

“Minggu (1/2/2015) siang mengeluh tangannya dicubit tidak terasa seperti mati rasa,” katanya.

Nuning menjelaskan, Minggu (1/2/2015) pagi Mudji mengantar atasannya ke Bandara Juanda. Sedangkan Minggu malamnya dia diminta untuk menjemput anak atasannya di Bandara Juanda.

“Ibu saya sebenarnya melarang ayah saya untuk berangkat. Tapi katanya tidak ada sopir pengganti jadi harus tetap berangkat, ibu rencananya ngantar bapak ke dokter setelah pulang kerja,” kata Nuning.

“Anak bosnya katanya akan sampai pukul 22.00 WIB tapi ditunggu ibu saya sampai pukul 12 malam tidak pulang-pulang,” katanya.

Sampai kemudian, Nuning mengetahui kalau ayahnya terlibat kecelakaan tunggal di bandara internasional Juanda.

Diberitakan sebelumnya, Mobil Toyota Alparhd yang nyelonong di ruang tunggu Bandara Internasional Juanda Terminal 2. Akibatnya menabrak tiga mobil dan tiga orang yang harus menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Waru Sidoarjo. (dwi/rst)

Teks Foto :
– Mudji Slamet (58) warga Jalan Raya Mendur, Desa Kedungbendo, Kecamatan Candi, Sidoarjo diinterogasi oleh petugas.
Foto : Bruriy Susanto suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Rabu, 27 November 2024
32o
Kurs