Sabtu, 23 November 2024

Angkasa Pura Siapkan Posko Informasi di T II Juanda

Laporan oleh Sirojul Munir Anif Mubarok
Bagikan

PT Angkasa Pura I Juanda menyiapkan posko pusat informasi di Terminal II bandara Juanda terkait tentang informasi seputar pesawat AirAsia yang hilang kontak.

Trikora Harjo General Manager PT Angkasa Pura Juanda I pada Radio Suara Surabaya, Minggu (28/12/2014), mengatakan, menanggapi hal ini, pihak Angkasa Pura langsung tanggap untuk menyediakan posko pusat informasi bagi keluarga penumpang.

“Saat ini Angkasa Pura sudah menyiapkan posko untuk informasi, yang ditempatkan di Terminal II Bandara Juanda” kata Trikora Harjo.

Sementara itu, Airnaf Bandara Juanda juga mengakui pesawat AirAsia QZ-8501, pesawat jenis airbus 320 hilang kontak dalam perjalanan dari Surabaya ke Singapura, diatas Tanjung Pandan Kalimantan. Saat ini pihak bandara masih berupaya melakukan komunikasi dengan pihak maskapai dan ATC.

Sekadar diketahui, pesawat Air Asia dengan nomer penerbangan QZ-8501 Surabaya – Singapura mengalami hilang kontak di Tanjung Pandan, Kalimantan.

Pesawat yang seharusnya sudah mendarat di Singapura sekitar pukul 08.30 waktu setempat tersebut, membawa 138 orang dewasa, 16 anak, satu bayi dan tujuh orang awak pesawat. (nif)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs