Sabtu, 23 November 2024

Pakde Karwo akan Ke Pulau Raas Beri Santunan Korban Jabal Nur

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mendirikan dapur umum di kepulauan Raas untuk memenuhi kebutuhan makan bagi seluruh keluarga korban tenggelamnya Kapal Layar Motor (KLM) Jabal Nur.

“Kasihan mereka, kita suplay minimal kebutuhan makan sehingga mereka bisa fokus mencari keluarganya,” kata Sudharmawan, Kepala BPBD Jawa Timur, Kamis (9/10/2014).

Untuk meringankan keluarga korban, Soekarwo, Gubernur Jawa Timur pada Jumat (10/10/2014) besok juga akan ke pulau Raas untuk memberikan santunan bagi keluarga korban.

Menurut Sudharmawan, untuk membantu pencarian, BPBD bersama tim dari Dinas Perhubungan juga telah ikut bergabung dalam tim Basarnas yang juga telah melakukan pencarian dibantu Kepolisian Air.

Dua posko pencarian juga telah didirikan yaitu di Pelabuhan Jangkar Situbondo serta di Pulau Raas.

KLM Jabal Nur pada Senin (6/10/2014) mengalmi tenggelam ketika berlayar dari Pulau Raas menuju ke Bali.

Menurut Sudharmawan, Tim Sar saat ini juga telah berhasil menemukan 24 korban tenggelamnya KLM Jabal Nur. Dari jumlah ini 16 meninggal dan delapan ditemukan dalam keadaan hidup. (fik/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs