Sabtu, 23 November 2024

Sabtu Diprediksi Puncak Toron di Suramadu

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Puncak toron yang terjadi di Suramadu pada perayaan Idul Adha tahun lalu. Foto : dok. suarasurabaya.net

Puncak toron atau mudik dari arah Surabaya ke Madura jelang Idul Adha 1435 H ini diprediksi terjadi pada Sabtu (4/10/2014) besok siang menjelang Ashar sampai pukul 20.00 WIB.

Suhariyono Kepala Gerbang Tol Suramadu pada Radio Suara Surabaya, Jumat (3/10/2014) mengatakan, diperkirakan jumlah kendaraan yang melintas di Jembatan Suramadu pada Sabtu (4/10/2014) pagi pukul 06.00-14.00 WIB diprediksi untuk roda dua sebanyak 18 ribu unit dan untuk roda empat sebanyak 2.000 unit. Untuk pukul 14.00-21.00 WIB diprediksi jumlah kendaraan roda dua sebanyak 25 ribu kendaraan dan jumlah kendaraan roda empat sebanyak 3.000 unit.

“Antisipasi yang kita lakukan, kita rekayasa lajur roda dua dan roda empat. Jalur roda dua ditambah dari dua menjadi enam gate tol. Jalur roda empat dari tiga menjadi satu gate. Akan kita jemput transaksi ke pengendara sebelum sampai di tol gate,” ujar dia.

Untuk uang kembalian, lanjut dia, masih diberlakukan normal karena rata-rata memberikan uang pas. Biasanya disiapkan patokan uang recehan untuk kembalian setiap shift antara Rp.500.000-1 juta.

“Untuk mobil ambulan dan mobil derek kita siapkan 24 jam sesuai SOP,” tambah dia.

Sementara itu, untuk toron pada Jumat (3/10/2014) sudah mulai terlihat peningkatannya sebanyak 25 persen dari hari biasanya. Jika di hari biasanya jumlah kendaraan baik roda dua dan roda empat sebanyak 31 ribu saat ini sudah mencapai 37 ribu.

“Data shift pagi sejak pukul 06.00-14.00 WIB kendaraan yang melewati jembatan Suramadu pada hari ini untuk kendaraan roda empat sebanyak 2.700 unit dan roda dua sebanyak 11 ribu unit,” kata dia.
(dwi/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs