Sabtu, 23 November 2024

Tahun 2016 Surabaya Menjadi Tuan Rumah APA

Laporan oleh Triono
Bagikan

Slamet Soebjakto Direktur Jenderal Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan mengatakan Surabaya akan menjadi tuan rumah acara internasional Asia Pacific Aquaculture (APA) tahun 2016.

“Indonesia akan menjadi tuan rumah pelaksanaan seminar dan pameran perikanan budi daya bertaraf internasional yang akan memberikan keuntungan besar bagi perkembangan industri perikanan budi daya di Tanah Air,” kata Slamet yang dilansir Antara Rabu (24/9/2014).

Slamet mengingatkan posisi Indonesia sebagai salah satu produsen terbesar produk perikanan dunia dan perkembangan usaha budi daya perikanan di Indonesia yang cukup pesat dan menarik minat investor luar negeri.

Ia menambahkan bahwa Indonesia saat ini menempati peringkat empat sebagai produsen perikanan budi daya secara global.

“Indonesia adalah produsen rumput laut terbesar di dunia, kemudian industri udang Indonesia saat ini kembali menjadi promadona karena produk udang hasil budi daya dari Indonesia merupakan produk yang bebas penyakit Early Mortality Syndrome (EMS) sehingga sangat diminati oleh pasar global,” ujarnya.

Pihaknya yakin dengan melaksanakan kegiatan APA 2016 di Indonesia akan memberikan keuntungan baik bagi investor asing maupun pasar domestik di Indonesia.(ant/ono.rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs