Jumat, 22 November 2024

Mengenal Lebih Dekat Tentang Yosakoi

Laporan oleh Luana Yunaneva
Bagikan
Salah satu tim peserta Festival Yosakoi 2013 di Taman Surya Surabaya Foto: Luana Yunaneva Suara Surabaya

Yosakoi, salah satu tarian tradisional Jepang ternyata bisa dikombinasikan dengan aliran musik lain, seperti musik rock dan hiphop. Selain itu, Tari Yosakoi bisa dikombinasikan dengan tarian Jepang lain maupun budaya dari negara lain. Pertunjukan ini bisa Anda saksikan dalam Festival Yosakoi di Kota Kochi – Jepang, sebagai negara asal Yosakoi.

Ini disampaikan Amelia Bernadette seorang warga Surabaya yang pernah tinggal di Jepang selama 5 tahun. Saat itu Amelia bekerja sebagai Coordinator for International Relation di Bagian Umum Pemerintah Kota Kochi Jepang pada periode 2009-2014

Amelia mengatakan kepada Radio Suara Surabaya, bahwa setiap peserta dalam Festival Yosakoi di Kota Kochi memiliki koreografi dan musik yang mereka patenkan sendiri. Tapi yang terpenting, mereka harus memasukkan sejumlah lirik wajib tari Yosakoi yang intinya memberikan semangat kepada para penontonnya. Selain itu, para penari wajib membawa naruko yang diselipkan di jemari, untuk dimainkan saat menari Yosakoi.

Setiap tim membawa sekitar 50 sampai 100 orang. Jumlah itu mencakup para penari, pemusik, petugas kesehatan, dan sebagainya. Sementara festival ini diikuti sekitar 25 tim. Jadi bisa dibayangkan, betapa hidup dan macetnya Kota Kochi, selama empat hari berturut-turut, pada 9 sampai 12 Agustus setiap tahunnya. Ini dikarenakan festival digelar di sepanjang jalanan utama kota.

Amelia menjelaskan, bahwa ada beberapa agenda dalam empat hari penyelenggaraan Festival Yosakoi. Biasanya pada tanggal 9 Agustus, ada sebuah panggung utama menampilkan Tari Yosakoi yang dibawakan pemenang festival pada tahun sebelumnya. Sementara di tempat lain, akan digelar festival kembang api. Kemudian, puncak acara Festival Yosakoi diadakan pada tanggal 10 dan 11 Agustus. Semua peserta akan tampil bersama tim masing-masing. Sementara tanggal 12 Agustus, panitia akan mengumumkan para pemenang dan para peraih medali terbanyak dalam tim. Para pemenang inilah yang akan tampil pada Festival Yosakoi Tingkat Nasional.

Sementara itu kemarin (24/08), Pemerintah Jepang lewat Konsulat Jenderal Jepang di Surabaya bekerjasama dengan Pemerintah Kota Surabaya menggelar Festival Yosakoi 2014 di Taman Surya. Ini merupakan salah satu program pertukaran sister city Surabaya-Kochi, berdasarkan “Tahun pertukaran Jepang ASEAN” pada 2003. (lua/ipg)

Teks Foto:
– Tampilan tarian Yosakoi.
Foto: Pemkot Surabaya

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
28o
Kurs