Sabtu, 23 November 2024

Ribuan Pelajar Sidoarjo Daftar Sekolah di Surabaya

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Meski hanya mendapat kuota 1 persen tapi setiap tahun ajaran baru ribuan siswa dari luar kota dan luar pulau mencoba mendaftar masuk sekolah-sekolah di Surabaya.

Baktiono Ketua Komisi D DPRD Surabaya pada Radio Suara Surabaya mengatakan paling banyak siswa dari Sidoarjo yang ingin bersekolah di Surabaya.

“Kalau yang mau masuk ribuan, rata-rata memang dari daerah sekitar Surabaya. Misal dari Pasuruan, Gresik tapi dari Sidoarjo yang mayoritas,” kata dia.

Kalau dari daerah lain, kata Baktiono, mereka sudah tahu semua karena di Kota Surabaya sistem penerimaannya pakai online sehingga mereka tidak perlu datang ke Surabaya.

Sistem online dan biaya sekolah yang gratis menjadi daya tarik mereka ingin bersekolah di Surabaya.

“Karena di Surabaya ini fasilitasnya sudah memadai juga memakai IT, yang lain ada RSBI yang sekarang diganti dengan sekolah kawasan. Jadi sekolah kawasan ini bukan sekolah lingkungan tapi ex sekolah berstandart internasional,” ujar dia.

Di samping itu juga, lanjut dia, kalau sudah diterima di Kota Surabaya itu sudah tidak dipungut biaya khususnya yang sekolah negeri. Mulai SD, SMP, SMA, SMK negeri tidak dipungut biaya apapun termasuk uang gedung, uang pendaftaran, uang SPP atau operasional. Jadi yang ditanggung siswa adalah biaya personal.

Ditambahkan Baktiono, karena ada ribuan siswa luar kota dan luar pulau yang ingim bersekolah di Surabaya, Walikota Surabaya menetapka kuota hanya 1 persen saja.

“Khusus untuk siswa luar kota untuk periode Bu Risma ini dibatasi hanya untuk 1 persen. 1 persen ini berdasarkan kartu keluarga. Bagi yang baru mengurus surat kepindahan ke Surabaya selama 3 bulan itu juga tidak diperkenankan,” katanya.

Selain gratis, kualitas dan fasilitas belajar di sekolah-sekolah Surabaya yang memadai menjadi daya tarik para siswa luar kota dan luar pulau bersekolah di Surabaya. (gk/dwi/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs