Sabtu, 23 November 2024

Tahun Pertama Buka Unair Banyuwangi Tarik 1000 Pendaftar

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Tahun pertama buka di Banyuwangi, Unair mampu menarik hampir 1.000 calon pendaftar.

Dwiyanto PLT Kepala Dinas Pendidikan Banyuwangi mengatakan, pagu yang ditetapkan pembukaan awal empat prodi Unair adalah 200 mahasiswa, sedangkan pendaftaran online yang sudah dibuka sejak Senin (12/5/2014) lalu sudah ada 964 calon mahasiswa dengan rincian, Prodi Kesehatan Masyarakat 324 pendaftar, Prodi Akuntansi 234, Prodi Kedokteran Hewan 226, dan Progam Study Budidaya Perairan 180 pendaftar. Padahal pagu tiap prodi hanya 50 mahasiswa.

Edwin dari Radio Mandala Banyuwangi dalam Jaring Radio Suara Surabaya, Jumat (20/6/2014) melaporkan, Dwiyanto mengaku, rencana pendirian Unair itu untuk menindak lanjuti kebutuhan masyarakat tentang keberadaan Universitas Negeri di Banyuwangi mengingat.

Selama ini ada 16 ribu lebih lulusan SMA, MA, dan SMK tiap tahun yang sebagian dari mereka berkeinginan untuk meneruskan studynya di universitas negeri. (art/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs