Sabtu, 23 November 2024

Risma Naik Motor Blusukan di Gunung Anyar

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Tri Rismaharini, Walikota Surabaya, Jumat (23/5/2014) benar-benar membayar janjinya untuk menemui warga Keluarahan Gunung Anyar, Kecamatan Gunung Anyar secara langsung. Tak hanya menemui warga, Risma bahkan blusukan mengendarai sepeda motor di sekitar perkampungan warga Gunung Anyar.

Janji Risma untuk menemui warga ini, awalnya disampaikan ketika Risma menerima kedatangan puluhan warga Gunung Anyar yang berunjuk rasa di kantornya pada Rabu (21/5/2014) silam. Saat itu, warga mengeluhkan buruknya saluran irigasi di kawasan itu.

Sementara itu, dalam kunjungan blusukan ke Gunung Anyar, Jumat (23/5/2014) siang, Risma tak sendirian, dia didampingi Eri Cahyadi, Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Surabaya; Irvan Widyanto, Kepala Satpol PP Kota Surabaya; Soemarno Kepala Bakesbang Linmas dan Muhamad Fikser, Kabag Humas Pemkot Surabaya.

Tiba di Kelurahan Gunung Anyar, Risma langsung mengambil sepeda motor dan berkeliling kampung untuk melihat langsung permasalahan yang ada di kelurahan itu. Kedatangan Risma sendiri langsung disambut ratusan warga.

“Sungai ini harusnya lebih dibesarkan bu, sehingga Gunung Anyar tak sering kebanjiran,” kata seorang warga minta pelebaran sungai yang berada tepat di dekat Kantor Kelurahan Gunung Anyar.

Selain itu, ada juga warga yang minta dibuatkan polisi tidur di beberapa titik sepanjang jalan Gunung Anyar, karena jalan di kawasan itu atau tepatnya jalan yang berada di belakang Kantor Kelurahan Gunung Anyar memang relatif sepi dan sering digunakan ajang balapan liar.

Warga juga minta pasar Gunung Anyar segera diresmikan. Tujuannya agar bisa membantu perekonomian warga. Selain itu, pelebaran Jalan Gunung Anyar juga diharapkan bisa dilakukan.

Mendapatkan beragam tuntutan, Risma tak datang dengan tangan kosong, dia bahkan membawa sebuah peta denah penataan kawasan Gunung Anyar. “Prinsipnya yang kita dahulukan adalah bagaimana warga Gunung Anyar tak lagi kebanjiran,” kata Risma. (fik/ipg)

Teks Foto :
-Tri Rismaharini (baju kuning tengah) ketika berada ditemui warga Gunung Anyar.
Foto : untuk suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs